PLN Rampungkan Pembangunan PLTMG Luwuk 40 MW, Pasokan Listrik Sulteng Kini Lebih Andal

Kompas.com - 10/01/2025, 15:54 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

PLTMG Luwuk berkapasitas 40 MW yang berlokasi di Batui, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah telah selesai dibangun pada Desember lalu. Kehadiran infrastruktur ini diproyeksikan mampu memasok kebutuhan listrik lebih dari 30.000 rumah serta industri sebesar 30 MW di wilayah tersebut.
DOK. Humas PLN PLTMG Luwuk berkapasitas 40 MW yang berlokasi di Batui, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah telah selesai dibangun pada Desember lalu. Kehadiran infrastruktur ini diproyeksikan mampu memasok kebutuhan listrik lebih dari 30.000 rumah serta industri sebesar 30 MW di wilayah tersebut.

KOMPAS.com - PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) ( PLN) melalui PLN Unit Induk Pembangunan (UIP) Sulawesi dan PLN Enjiniring berhasil merampungkan pembangunan pembangkit listrik tenaga mesin gas ( PLTMG) Luwuk dengan kapasitas 40 megawatt (MW) di Batui, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah (Sulteng).

Pembangkit tersebut akan meningkatkan keandalan pasokan listrik di wilayah tersebut dan mampu memenuhi kebutuhan listrik lebih dari 30.000 rumah serta industri sebesar 30 MW.

Bupati Banggai Amirudin Tamoreka memberikan apresiasi kepada PLN atas keberhasilan menyelesaikan proyek tersebut.

Ia menilai kehadiran PLTMG Luwuk akan memperkuat sistem kelistrikan Sulteng, khususnya di Kabupaten Banggai.

Baca juga: PGN Pasok Gas untuk PLTMG Baloi Batam

"Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada PLN atas upaya meningkatkan sistem kelistrikan melalui pembangunan pembangkit berkapasitas 40 MW berbahan bakar gas alam. Kini, Kabupaten Banggai akan semakin terang," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (10/1/2025).

Direktur Manajemen Proyek dan Energi Baru Terbarukan (EBT) PLN, Wiluyo Kusdwiharto mengatakan bahwa penyelesaian PLTMG Luwuk merupakan langkah penting untuk menjamin pasokan energi yang andal dan berkelanjutan bagi masyarakat Sulteng, terutama di Luwuk-Toili dan sekitarnya.

"Ini adalah komitmen kami dalam mendukung pertumbuhan ekonomi serta keberlanjutan energi di Indonesia," jelasnya.

Baca juga: Swasembada Energi Bukan Mimpi (3)

Sementara itu, Direktur Utama (Dirut) PLN Enjiniring Chairani Rachmatullah mengatakan bahwa rampungnya proyek PLTMG Luwuk semakin memperkuat peran PLN Group dalam penyediaan energi yang lebih efisien, ramah lingkungan, dan terjangkau di Indonesia.

Menurutnya, dengan beroperasinya pembangkit tersebut, bauran energi gas akan meningkat dan emisi karbon diproyeksikan berkurang hingga 75.000 ton CO2 per tahun.

“Kami berharap proyek ini menjadi contoh pengembangan energi ramah lingkungan lainnya di Indonesia. PLN Enjiniring berkomitmen mendukung pemerataan akses energi serta berkontribusi pada pembangunan ekonomi nasional melalui solusi energi berkelanjutan,” tutur Chairani.

Direktur Manajemen Proyek dan Energi Baru Terbarukan PLN Wiluyo Kusdwiharto (tengah) didampingi Direktur Utama PLN Enjiniring Chairani Rachmatullah (kiri) saat mengunjungi proyek PLTMG Luwuk 40 MW di Batui, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah pada Desember 2024. Selain PLTMG Luwuk, PLN juga baru saja menyelesaikan pembangunan tiga infrastruktur kelistrikan lain di wilayah Sulawesi Tengah, yakni Gardu Induk 150 kilovolt (kV) Luwuk, Gardu Induk 150 kV Batui (PLTMG), dan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV PLTMG Luwuk (Batui) - Luwuk.
DOK. Humas PLN Direktur Manajemen Proyek dan Energi Baru Terbarukan PLN Wiluyo Kusdwiharto (tengah) didampingi Direktur Utama PLN Enjiniring Chairani Rachmatullah (kiri) saat mengunjungi proyek PLTMG Luwuk 40 MW di Batui, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah pada Desember 2024. Selain PLTMG Luwuk, PLN juga baru saja menyelesaikan pembangunan tiga infrastruktur kelistrikan lain di wilayah Sulawesi Tengah, yakni Gardu Induk 150 kilovolt (kV) Luwuk, Gardu Induk 150 kV Batui (PLTMG), dan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV PLTMG Luwuk (Batui) - Luwuk.

Pelaksana Harian General Manager PLN UIP Sulawesi Budi Ari Wibowo menjelaskan bahwa proyek PLTMG Luwuk telah resmi beroperasi setelah mendapatkan Sertifikat Laik Operasi (SLO) untuk semua mesinnya pada Senin (30/12/2024).

Baca juga: PGN Pasok Gas untuk PLTMG Baloi Batam

Ia menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, termasuk pemerintah, aparat, swasta, dan mitra, yang telah mendukung pembangunan infrastruktur kelistrikan ini.

"Kami sangat bangga bisa menyelesaikan proyek PLTMG Luwuk, yang memiliki peran penting dalam memenuhi kebutuhan energi di Sulawesi Tengah. Pencapaian ini adalah hasil dari kolaborasi semua pihak yang terlibat," ucap Budi.

Selain PLTMG Luwuk, PLN juga baru saja merampungkan tiga infrastruktur kelistrikan lainnya di Sulawesi Tengah, yakni Gardu Induk 150 kilovolt (kV) Luwuk, Gardu Induk 150 kV Batui (PLTMG), dan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV PLTMG Luwuk (Batui)-Luwuk.

Baca juga: Anggota Brimob yang Gugur Ditembak KKB Dipulangkan ke Luwuk Banggai

Saat ini, daya mampu pasok listrik di Sulawesi Tengah mencapai 369 MW dengan beban puncak 336 MW dan cadangan daya sebesar 33 MW.

Dengan beroperasinya keempat infrastruktur tersebut, diharapkan pasokan listrik bagi masyarakat Sulawesi Tengah, khususnya di wilayah Luwuk - Toili, akan semakin andal.

Terkini Lainnya
Pemerintah Putuskan Tarif Listrik Triwulan II-2025 Tidak Naik, PLN Siap Beri Pelayanan Optimal
Pemerintah Putuskan Tarif Listrik Triwulan II-2025 Tidak Naik, PLN Siap Beri Pelayanan Optimal
PLN
Dukung Dekarbonisasi Transportasi Laut, PLN Pacu Inovasi Bahan Bakar Hidrogen 
Dukung Dekarbonisasi Transportasi Laut, PLN Pacu Inovasi Bahan Bakar Hidrogen 
PLN
Wujudkan Swasembada Energi, PLN Akselerasi Pengembangan Hidrogen di Tanah Air
Wujudkan Swasembada Energi, PLN Akselerasi Pengembangan Hidrogen di Tanah Air
PLN
PLN dan Masdar Teken MoU Pengembangan PLTS Terapung di Indonesia
PLN dan Masdar Teken MoU Pengembangan PLTS Terapung di Indonesia
PLN
Kado Indah Hari Raya, PLN Hadirkan Listrik untuk 9 Desa di Kalimantan Timur dan Utara
Kado Indah Hari Raya, PLN Hadirkan Listrik untuk 9 Desa di Kalimantan Timur dan Utara
PLN
Dukung Arus Mudik Idul Fitri 1446 H, PLN Catatkan Kenaikan Transaksi SPKLU Hampir 5 Kali Lipat
Dukung Arus Mudik Idul Fitri 1446 H, PLN Catatkan Kenaikan Transaksi SPKLU Hampir 5 Kali Lipat
PLN
PLN Siagakan 1.250 Personel, Menteri ESDM Pastikan Infrastruktur Kelistrikan di Maluku Aman
PLN Siagakan 1.250 Personel, Menteri ESDM Pastikan Infrastruktur Kelistrikan di Maluku Aman
PLN
Mudik Gratis Bersama BUMN, PLN Fasilitasi 11.300 Pemudik ke Berbagai Daerah
Mudik Gratis Bersama BUMN, PLN Fasilitasi 11.300 Pemudik ke Berbagai Daerah
PLN
Mudik Tenang, PLN Bagikan 7 Tips Cegah Gangguan Listrik di Rumah
Mudik Tenang, PLN Bagikan 7 Tips Cegah Gangguan Listrik di Rumah
PLN
Sistem Digital Semakin Andal, PLN Pastikan Infrastruktur Kelistrikan Aman dari Hulu ke Hilir Jelang Lebaran
Sistem Digital Semakin Andal, PLN Pastikan Infrastruktur Kelistrikan Aman dari Hulu ke Hilir Jelang Lebaran
PLN
 SPKLU Hadir hingga Ujung Banyuwangi, Siap Layani Pengguna EV Selama Mudik dan Libur Idul Fitri
SPKLU Hadir hingga Ujung Banyuwangi, Siap Layani Pengguna EV Selama Mudik dan Libur Idul Fitri
PLN
Antisipasi Lonjakan Pengguna EV saat Mudik, PLN Siapkan 307 SPKLU di Jateng dan DIY 
Antisipasi Lonjakan Pengguna EV saat Mudik, PLN Siapkan 307 SPKLU di Jateng dan DIY 
PLN
Menteri Bahlil Pastikan PLN Siap Amankan Pasokan Listrik Kalimantan Selama Ramadhan dan Idul Fitri
Menteri Bahlil Pastikan PLN Siap Amankan Pasokan Listrik Kalimantan Selama Ramadhan dan Idul Fitri
PLN
Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran 2025, PLN Tambah Jumlah SPKLU hingga 7,5 Kali Lipat
Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran 2025, PLN Tambah Jumlah SPKLU hingga 7,5 Kali Lipat
PLN
Ikut Mudik Gratis BUMN Bisa Daftar lewat PLN Mobile, Kuota Capai 11.000 Peserta
Ikut Mudik Gratis BUMN Bisa Daftar lewat PLN Mobile, Kuota Capai 11.000 Peserta
PLN
Bagikan artikel ini melalui
Oke