Kementerian BUMN Gelar Workshop AI dan Komunikasi, Siapkan Fungsi Komunikasi dari Pusat hingga Unit Terkecil Hadapi Era Digital

Kompas.com - 06/02/2025, 17:58 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga dalam acara workshop yang diselenggarakan oleh Kementerian BUM dengan tema ?Komunikasi Melalui Media Sosial dengan Optimasi AI? di Khas Hotel, Semarang, Sabtu (1/2/2025) hingga Minggu (2/2/2025).DOK. Humas Bulog Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga dalam acara workshop yang diselenggarakan oleh Kementerian BUM dengan tema ?Komunikasi Melalui Media Sosial dengan Optimasi AI? di Khas Hotel, Semarang, Sabtu (1/2/2025) hingga Minggu (2/2/2025).

KOMPAS.com – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sukses menyelenggarakan workshop bertema “Komunikasi Melalui Media Sosial dengan Optimasi AI” di Khas Hotel, Semarang, Sabtu (1/2/2025) hingga Minggu (2/2/2025).

Workshop tersebut diikuti oleh 124 peserta dari berbagai wilayah di Indonesia, termasuk Semarang, Yogyakarta, dan Jakarta, yang terdiri atas staf komunikasi, influencer, serta Social Media Rangers BUMN.

Acara workshop bertujuan untuk meningkatkan kompetensi pegawai BUMN dalam berkomunikasi dengan masyarakat, baik melalui media sosial (medsos) maupun secara langsung. Acara ini sejalan dengan pernyataan Menteri BUMN Erick Thohir mengenai pentingnya komunikasi yang efektif, akurat, dan bermanfaat bagi publik.

Baca juga: Belum Ada Komunikasi Diplomatik untuk Pulangkan Predator Seksual Reynhard Sinaga

"Saya harus kembali menggarisbawahi bahwa dalam komunikasi dan keberlanjutan, yang terpenting adalah kepercayaan. Tidak mungkin kita dapat berkomunikasi dengan baik jika kepercayaan rendah. Tidak mungkin pula kita menjalankan keberlanjutan yang baik tanpa adanya kepercayaan," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (6/2/2025).

Pernyataan tersebut mencerminkan pentingnya kepercayaan sebagai fondasi utama dalam setiap upaya komunikasi BUMN.

Sebagai lembaga dengan dampak sosial yang luas, BUMN harus memastikan bahwa informasi mengenai program-programnya dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat. Dari sini, peran pegawai dan medsos menjadi krusial sebagai saluran komunikasi yang efektif untuk menjangkau audiens yang lebih luas.

Baca juga: WhatsApp Channels, Cara Baru Perusahaan Media untuk Gaet Audiens

Dalam workshop tersebut, para peserta mendapatkan kesempatan belajar dari narasumber ahli, seperti Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga dan Juru Bicara Kementerian BUMN Putri Violla, yang membahas pentingnya komunikasi serta teknik komunikasi yang efektif.

Selain itu, hadir pula Tommy Teja dan Reynaldi Francoise, yang memberikan wawasan mengenai pemanfaatan teknologi artificial intelligence (AI) dalam pembuatan konten.

Peserta dilatih untuk menggunakan AI guna mempercepat proses pembuatan konten yang menarik dan relevan, sehingga pesan yang disampaikan dapat lebih mudah dipahami oleh masyarakat.

Baca juga: UU BUMN Diharapkan Dorong Tata Kelola Lebih Profesional dan Berdaya Saing

"Melalui workshop ini, kami meminta BUMN hingga unit terkecilnya untuk ikut bertanggung jawab dalam komunikasi perusahaan, termasuk menyampaikan peran BUMN bagi rakyat serta meningkatkan literasi masyarakat," ujar Arya.

Dalam konteks tersebut, teknologi AI menjadi alat yang sangat efektif dalam memperkuat komunikasi BUMN, yang pada akhirnya dapat mendukung tujuan sosial dan peningkatan literasi masyarakat.

Peran Bulog dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional

Pada kesempatan yang sama, perwakilan Regional Perum Bulog Kantor WIlayah (Kanwil) Jawa Tengah (Jateng) Edison menyampaikan bahwa Bulog memiliki tanggung jawab besar dalam memastikan ketahanan pangan nasional.

Baca juga: Hari Pers Nasional 2025: Tema, Sejarah, dan Peran Pers dalam Ketahanan Pangan

"Salah satu bentuk kontribusi nyata Bulog dalam mendukung ketahanan pangan adalah pembangunan Sentra Penggilingan Padi (SPP), yang merupakan bagian dari unit bisnis industri dalam pengolahan pascapanen padi dan penggilingan beras,” ucapnya. 

“Kami merasa terhormat dan berbahagia dapat menyambut para peserta di salah satu aset strategis Perum Bulog yang berperan penting dalam pengolahan pascapanen padi,” sambung Edison.

Sebagai informasi, workshop tersebut juga mencakup praktik langsung penggunaan AI serta kunjungan lapangan atau site visit ke PT Pelabuhan Indonesia (Persero) (Pelindo) dan Bulog.

Baca juga: Menyoal Wacana Penggabungan Pelni dan ASDP ke dalam Pelindo

Peserta diberikan kesempatan untuk mempelajari penerapan komunikasi di lapangan, khususnya dalam pembuatan konten dengan pemanfaatan AI. Melalui pengalaman praktis ini, diharapkan peserta dapat mengimplementasikan cara-cara baru dalam menyampaikan pesan yang lebih efektif kepada publik.

Dengan adanya workshop tersebut, Kementerian BUMN berharap dapat meningkatkan efektivitas komunikasi di seluruh unit kerja BUMN, yang pada akhirnya akan memperkuat literasi masyarakat mengenai peran dan kontribusi BUMN dalam pembangunan sosial dan ekonomi negara.

Terkini Lainnya
Dua Peran Berbeda Mentan Amran dan Wamentan Sudaryono Capai Swasembada Pangan
Dua Peran Berbeda Mentan Amran dan Wamentan Sudaryono Capai Swasembada Pangan
BULOG
Tembus 1 Juta Ton, Bulog Terus Maksimalkan Hasil Panen Raya
Tembus 1 Juta Ton, Bulog Terus Maksimalkan Hasil Panen Raya
BULOG
Stok Beras Capai 2,5 Juta Ton Per April, Bulog Siapkan 1.500 Gudang Penyimpanan
Stok Beras Capai 2,5 Juta Ton Per April, Bulog Siapkan 1.500 Gudang Penyimpanan
BULOG
Bulog Jadi Garda Terdepan Atasi Krisis Beras, Prabowo Apresiasi Kinerja Sektor Pertanian
Bulog Jadi Garda Terdepan Atasi Krisis Beras, Prabowo Apresiasi Kinerja Sektor Pertanian
BULOG
Kinerja Bulog Saat Panen Raya Diapresiasi Presiden Prabowo, Gubernur Dedi Mulyadi: Ini Sejarah
Kinerja Bulog Saat Panen Raya Diapresiasi Presiden Prabowo, Gubernur Dedi Mulyadi: Ini Sejarah
BULOG
Pastikan Stok Beras Aman, Bulog Tetap Serap Gabah di Hari Libur Lebaran
Pastikan Stok Beras Aman, Bulog Tetap Serap Gabah di Hari Libur Lebaran
BULOG
Stok Gabah Tembus 186.000 Ton, Bulog Sulsel Diapresiasi Mentan Amran
Stok Gabah Tembus 186.000 Ton, Bulog Sulsel Diapresiasi Mentan Amran
BULOG
Bulog Cetak Rekor Penyerapan Gabah Tertinggi dalam 10 Tahun
Bulog Cetak Rekor Penyerapan Gabah Tertinggi dalam 10 Tahun
BULOG
Serapan Bulog Naik 2.000 Persen, Pengamat: Berkat Tangan Dingin Mentan Amran
Serapan Bulog Naik 2.000 Persen, Pengamat: Berkat Tangan Dingin Mentan Amran
BULOG
Lampaui 136 Persen dari Target, Bulog Karawang Terus Serap Gabah Petani
Lampaui 136 Persen dari Target, Bulog Karawang Terus Serap Gabah Petani
BULOG
Puncak Panen, Bulog Kediri Realisasikan Penyerapan Gabah dan Beras Petani Terbesar di Jatim
Puncak Panen, Bulog Kediri Realisasikan Penyerapan Gabah dan Beras Petani Terbesar di Jatim
BULOG
Serapan Gabah Tembus 300.000 Ton Setara Beras, Bulog Perikarakan Surplus Beras hingga April 2025
Serapan Gabah Tembus 300.000 Ton Setara Beras, Bulog Perikarakan Surplus Beras hingga April 2025
BULOG
Serapan Gabah Petani Naik Rp 6.500 Bukan
Serapan Gabah Petani Naik Rp 6.500 Bukan "Omon-omon", Tani Merdeka: Terima Kasih Presiden Prabowo
BULOG
Jelang Ramadhan, Bulog Serap 140.000 Ton Gabah Beras dari Petani
Jelang Ramadhan, Bulog Serap 140.000 Ton Gabah Beras dari Petani
BULOG
Guru Besar IPB dan Pakar Pangan UNAND Optimistis Mayjen Novi Bawa Perubahan Besar di Bulog
Guru Besar IPB dan Pakar Pangan UNAND Optimistis Mayjen Novi Bawa Perubahan Besar di Bulog
BULOG
Bagikan artikel ini melalui
Oke