Promo EV Deals PLN di IIMS 2025, Beli Kendaraan Listrik Bisa Dapat E-Voucher hingga Rp 2 Juta

Kompas.com - 19/02/2025, 17:20 WIB
A P Sari,
Dwi NH

Tim Redaksi

PLN menghadirkan promo EV Deals bagi masyarakat yang membeli kendaraan listrik berupa E-Voucher listrik hingga Rp 2 juta. DOK. PLN PLN menghadirkan promo EV Deals bagi masyarakat yang membeli kendaraan listrik berupa E-Voucher listrik hingga Rp 2 juta.

KOMPAS.com - PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN menghadirkan promo EV Deals bagi masyarakat yang membeli kendaraan listrik berupa bonus e- voucher listrik hingga Rp 2 juta.

Promo tersebut bisa diperoleh dengan pembelian kendaraan listrik melalui aplikasi PLN Mobile selama gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 berlangsung.

Direktur Utama (Dirut) PLN Darmawan Prasodjo menyatakan bahwa program tersebut merupakan wujud komitmen PLN dalam mempercepat adopsi kendaraan listrik di Indonesia.

Dengan adanya insentif ini, sebut dia, PLN berharap semakin banyak masyarakat yang beralih ke kendaraan ramah lingkungan.

“Kami ingin memberikan kemudahan dan dorongan bagi masyarakat untuk menggunakan kendaraan listrik, sejalan dengan upaya mendukung pengurangan emisi karbon nasional,” ujar Darmawan melalui siaran persnya, Kamis (19/2/2025).

Baca juga: PLN IP Target Kapasitas Listrik EBT Tambah 2,4 GWh hingga 2035

Sementara itu, Executive Vice President (EVP) Pelayanan Pelanggan Retail PLN Daniel Lestanto menjelaskan, periode promo EV Deals 2025 berlaku dari Kamis (13/2/2025) hingga Minggu (23/2/2025).

Pembelian mobil listrik yang termasuk dalam promo tersebut akan mendapatkan e-voucher Electric Vehicle senilai Rp 2 juta. Sementara, pembelian motor listrik akan memperoleh voucher listrik senilai Rp 500.000.

Transaksi yang mendapatkan e-voucher adalah produk mobil dan motor bertanda khusus Automotive Market di PLN Mobile. 

Daniel menambahkan, setiap user PLN Mobile bisa mendapatkan maksimal satu e-voucher dengan masa berlaku sampai Rabu (31/12/2025).

"Lewat promo spesial ini, PLN berharap masyarakat semakin banyak yang beralih ke kendaraan listrik yang lebih ramah lingkungan," ujarnya.

Baca juga: Lewat 2 Megaproyek, PLN IP Genjot Pembangkit EBT 2,4 Gigawatt pada 2035

Cara mendapatkan voucher promo EV Deals PLN Mobile

Sejumlah cara untuk mendapatkan voucher promo EV Deals PLN Mobile:

  1. Konsumen melakukan transaksi belanja motor listrik bertanda Automotive Market di fitur Marketplace PLN Mobile. Pembeli kemudian mendapatkan e-voucher listrik senilai Rp 500.000 (dengan rincian voucher Rp 100.000 sebanyak 5 voucher).
  2. Konsumen melakukan transaksi belanja mobil listrik bertanda Automotive Market di fitur Marketplace akan mendapatakan e-voucher EV senilai Rp 2.000.000 yang dapat diklaim menjadi EV Point.
  3. E-voucher akan diterima setelah transaksi berubah menjadi status berhasil
  4. E-voucher tidak dapat digabungkan dengan voucher atau program pemasaran lainnya dan digunakan oleh user PLN Mobile lainnya.
  5. E-voucher yang belum digunakan namun telah melewati masa berlaku layanan dinyatakan hangus atau tidak dapat digunakan lagi.
  6. E-voucher dapat dilihat pada fitur "Reward" di aplikasi PLN Mobile.
  7. Pembatalan permohonan yang mengakibatkan e-voucher listrik gagal ter-redeem, dapat digunakan kembali untuk pendaftaran atau permohonan produk layanan ini pada IDPEL permohonan sebelumnya atau IDPEL lainnya.

Baca juga: PLN Akan Tambah 1.000 SPKLU untuk Mudik Lebaran 2025

Terkini Lainnya
PLN dan SKK Migas Gandeng University of Dundee untuk Percepat Transisi Energi
PLN dan SKK Migas Gandeng University of Dundee untuk Percepat Transisi Energi
PLN
Pengabdian untuk Masyarakat, PLN Gelar Relawan Bakti BUMN di Sumba Timur
Pengabdian untuk Masyarakat, PLN Gelar Relawan Bakti BUMN di Sumba Timur
PLN
Promo EV Deals PLN di IIMS 2025, Beli Kendaraan Listrik Bisa Dapat E-Voucher hingga Rp 2 Juta
Promo EV Deals PLN di IIMS 2025, Beli Kendaraan Listrik Bisa Dapat E-Voucher hingga Rp 2 Juta
PLN
Taklukkan Yogya Falcons, Jakarta Electric PLN Makin Dekat ke Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Taklukkan Yogya Falcons, Jakarta Electric PLN Makin Dekat ke Final Four PLN Mobile Proliga 2025
PLN
Dirut PLN Tekankan Kolaborasi untuk Percepat Swasembada Energi
Dirut PLN Tekankan Kolaborasi untuk Percepat Swasembada Energi
PLN
Di IIMS 2025, PLN Kasih Diskon 50 Persen Tambah Daya dan Voucher Listrik Gratis
Di IIMS 2025, PLN Kasih Diskon 50 Persen Tambah Daya dan Voucher Listrik Gratis
PLN
Songsong Green Future, PLN Hadir di IIMS 2025 untuk Dukung Industri EV
Songsong Green Future, PLN Hadir di IIMS 2025 untuk Dukung Industri EV
PLN
Mitigasi Dampak Perubahan Iklim, PLN Dapatkan Dukungan Hibah 6,5 Juta Euro 
Mitigasi Dampak Perubahan Iklim, PLN Dapatkan Dukungan Hibah 6,5 Juta Euro 
PLN
PLN dan Kemenimipas Kolaborasi Kembangkan FABA untuk Pemberdayaan Warga Binaan Nusakambangan 
PLN dan Kemenimipas Kolaborasi Kembangkan FABA untuk Pemberdayaan Warga Binaan Nusakambangan 
PLN
Jakarta Electric PLN Kalahkan Gresik Petrokimia, Langkah ke Final Four Makin Pasti 
Jakarta Electric PLN Kalahkan Gresik Petrokimia, Langkah ke Final Four Makin Pasti 
PLN
Menteri Imipas Apresiasi PLN yang Berdayakan Warga Lapas dalam Pemanfaatan FABA
Menteri Imipas Apresiasi PLN yang Berdayakan Warga Lapas dalam Pemanfaatan FABA
PLN
PLN Dorong Pemanfaatan FABA untuk UMKM hingga Pembangunan Infrastruktur Desa
PLN Dorong Pemanfaatan FABA untuk UMKM hingga Pembangunan Infrastruktur Desa
PLN
PLN Resmi Terlibat dalam Perdagangan Karbon Luar Negeri untuk Dukung Mitigasi Perubahan Iklim
PLN Resmi Terlibat dalam Perdagangan Karbon Luar Negeri untuk Dukung Mitigasi Perubahan Iklim
PLN
Tingkatkan Bisnis Kelautan dan Aktivitas Pelabuhan, PLN Hadirkan Listrik 47,32 GWh Sepanjang 2024
Tingkatkan Bisnis Kelautan dan Aktivitas Pelabuhan, PLN Hadirkan Listrik 47,32 GWh Sepanjang 2024
PLN
PLN Hasilkan 1,67 Juta MWh Listrik Hijau dari Co-Firing Biomassa PLTU pada 2024
PLN Hasilkan 1,67 Juta MWh Listrik Hijau dari Co-Firing Biomassa PLTU pada 2024
PLN
Bagikan artikel ini melalui
Oke