Atasi Perubahan Iklim Global, PLN Jalin 13 Kolaborasi dalam COP 28 Dubai

Kompas.com - 30/11/2023, 12:53 WIB
F Azzahra,
A P Sari

Tim Redaksi

PLN jalin kerja sama dalam COP ke-28 guna menangani perubahan iklim secara global.DOK. PLN PLN jalin kerja sama dalam COP ke-28 guna menangani perubahan iklim secara global.

KOMPAS.com- PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) (Persero) menegaskan perannya dalam memimpin akselerasi transisi energi di Indonesia melalui penandatanganan kerja sama bilateral yang akan dilakukan dalam acara United Nations Framework Convetion on Climate Change (UNFCCC) Conference of the Parties (COP) ke-28 pada 30 November-12 Desember 2023 di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).

Direktur Utama (Dirut) PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, para pemimpin dunia yang tergabung dalam keanggotaan UNFCCC akan berkumpul untuk membahas penanganan perubahan iklim.

"PLN siap berperan aktif dalam pelaksanaan COP 28. Kami akan melaksanakan berbagai diskusi dan penandatanganan kesepakatan bilateral terkait transisi energi. PLN juga akan menjadi host dan co-host di beberapa rangkaian kegiatan COP 28," kata Darmawan dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (30/11/2023).

Darmawan menjelaskan, PLN dijadwalkan untuk mengikuti berbagai sesi diskusi dalam COP 28. Hal ini guna membahas isu akselerasi transisi energi, upaya pengurangan energi fosil melalui didieselisasi serta pendanaan energi hijau.

Caranya adalah melalui Energy Transition Partnership (JETP), Association of Southeast Asian Nations (ASEAN) Power Grid, Renewable Energy Certificate (REC), carbon market, hingga pemaparan rencana usaha penyediaan tenaga listrik (RUPTL) hijau PLN yang didukung dengan skema accelarating renewable energy development (ARED).

Baca juga: Pemadaman Listrik Bergilir di Makassar Capai 5-6 Jam, PLN Beri Penjelasan

"Konferensi COP 28 ini merupakan momentum yang luar biasa. Para pemimpin dari berbagai negara, perusahaan, organisasi, hingga komunitas akan saling bertukar aspirasi tentang peran mereka dalam mengatasi perubahan iklim. PLN juga akan menyampaikan berbagai langkah heroik yang telah kami lakukan dan rencana kami untuk kedepannya," tutur Darmawan.

Darmawan menegaskan, PLN memegang peran penting bagi kesuksesan Indonesia dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060.

"Kami harap akan banyak insight, baik best practice maupun success story yang bisa kita serap terkait akselerasi energi untuk Indonesia," ujarnya.

Sebagai informasi, PLN akan menandatangani 13 kerja sama global yang bertujuan untuk mendukung upaya percepatan transisi energi di Indonesia.

Baca juga: PLN Berikan Diskon Pemakaian Charging Station bagi Pembeli Mobil Listrik

"Perubahan iklim global merupkan sebuah tantangan dan masalah yang tidak bisa diatasi sendiri oleh masing-masing negara. Oleh karena itu, kami menjalin 13 kolaborasi global yang dapat menjadi landasan kuat PLN untuk mencapai transisi energi dari fosil ke energi baru terbarukan," tutur Darmawan.

Lebih lanjut, ia menambahkan, PLN antusias untuk menjawab tantangan perubahan iklim yang didasari dengan rasa kepedulian untuk generasi mendatang.

"Kami melakukan ini karena kami peduli. Kami perlu memastikan bahwa keberlanjutan masa depan generasi mendatang harus lebih baik dari hari ini," tegasnya.

Terkini Lainnya
Manuver PLN Hadapi Tantangan Global lewat Penyediaan Energi Ramah Lingkungan 
Manuver PLN Hadapi Tantangan Global lewat Penyediaan Energi Ramah Lingkungan 
PLN
Dukung Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, PLN Fokus Tingkatkan Infrastruktur Energi Hijau
Dukung Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, PLN Fokus Tingkatkan Infrastruktur Energi Hijau
PLN
Di COP29, PLN Paparkan Strategi Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Manfaatkan EBT
Di COP29, PLN Paparkan Strategi Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Manfaatkan EBT
PLN
Dukung Transisi Energi Berkelanjutan di Indonesia, PLN Fokus pada Pendanaan Hijau
Dukung Transisi Energi Berkelanjutan di Indonesia, PLN Fokus pada Pendanaan Hijau
PLN
Di COP29, PLN Nyatakan Siap Dukung Target Pemerintah Manfaatkan Energi Terbarukan 75 Persen hingga 2040
Di COP29, PLN Nyatakan Siap Dukung Target Pemerintah Manfaatkan Energi Terbarukan 75 Persen hingga 2040
PLN
PLN Siap Dukung Transisi Energi Indonesia melalui Pembangkit EBT di COP 29
PLN Siap Dukung Transisi Energi Indonesia melalui Pembangkit EBT di COP 29
PLN
Disaksikan Presiden Prabowo, PLN Perkuat Kolaborasi Swasembada Energi dengan China
Disaksikan Presiden Prabowo, PLN Perkuat Kolaborasi Swasembada Energi dengan China
PLN
Gandeng Mubadala Energy, PLN EPI Tingkatkan Pemanfaatan Gas Bumi
Gandeng Mubadala Energy, PLN EPI Tingkatkan Pemanfaatan Gas Bumi
PLN
COP29, PLN Dorong Kolaborasi Global Perkuat Energi Hijau di Tanah Air
COP29, PLN Dorong Kolaborasi Global Perkuat Energi Hijau di Tanah Air
PLN
Dukung Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, PLN Siap Sediakan Energi Bersih dan Terjangkau 
Dukung Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, PLN Siap Sediakan Energi Bersih dan Terjangkau 
PLN
PLN Electric Run 2024, Semangat Jaga Bumi lewat Gaya Hidup Sehat dan Ramah Lingkungan
PLN Electric Run 2024, Semangat Jaga Bumi lewat Gaya Hidup Sehat dan Ramah Lingkungan
PLN
PLN Raih Penghargaan PMO of the Year Asia Pasifik di International PMO Global Award 2024
PLN Raih Penghargaan PMO of the Year Asia Pasifik di International PMO Global Award 2024
PLN
PLN Cetak Pertumbuhan Aset Signifikan, Hasil Transformasi dan Inovasi Bisnis
PLN Cetak Pertumbuhan Aset Signifikan, Hasil Transformasi dan Inovasi Bisnis
PLN
Tingkatkan Ekonomi Masyarakat dan Penggunaan EBT, PLN Kembangkan Ekosistem Biomassa
Tingkatkan Ekonomi Masyarakat dan Penggunaan EBT, PLN Kembangkan Ekosistem Biomassa
PLN
PLN Resmikan Program Ekosistem Biomassa Berbasis Ekonomi Kerakyatan di Tasikmalaya 
PLN Resmikan Program Ekosistem Biomassa Berbasis Ekonomi Kerakyatan di Tasikmalaya 
PLN
Bagikan artikel ini melalui
Oke