Jamin Keandalan Pasokan Listrik Selama RAFI 2025, PLN Siapkan 69.000 Personel Special Force

Kompas.com - 09/03/2025, 20:11 WIB
Yogarta Awawa Prabaning Arka,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

PT PLN (Persero) memastikan keandalan pasokan listrik selama bulan suci Ramadan Idulfitri 2025 (RAFI 2025) dengan membentuk Special Force yang beranggotakan total 69 ribu personel di seluruh Indonesia. Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menegaskan bahwa pihaknya telah menetapkan Periode Siaga RAFI 2025 yang berlangsung mulai 24 Maret 2025 (H-7) hingga 8 April 2025 (H+7).DOK. PLN. PT PLN (Persero) memastikan keandalan pasokan listrik selama bulan suci Ramadan Idulfitri 2025 (RAFI 2025) dengan membentuk Special Force yang beranggotakan total 69 ribu personel di seluruh Indonesia. Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menegaskan bahwa pihaknya telah menetapkan Periode Siaga RAFI 2025 yang berlangsung mulai 24 Maret 2025 (H-7) hingga 8 April 2025 (H+7).

KOMPAS.com - PT PLN (Persero) membentuk special force yang beranggotakan 69.000 personel di seluruh Indonesia untuk memastikan keandalan pasokan listrik selama bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri (RAFI) 2025.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menegaskan, pihaknya telah menetapkan Periode Siaga RAFI 2025 mulai Senin (24/3/2025) atau H-7 hingga Selasa (8/4/2025) atau H+7.

Selama periode tersebut, PLN menempatkan special force di lokasi strategis, seperti tempat pelaksanaan shalat id, bandara, stasiun, terminal, pusat kegiatan masyarakat, dan tempat acara dengan suplai listrik berlapis.

Baca juga: Perubahan Iklim Berpeluang Jadi Cuan untuk PLN, Kok Bisa?

Special force akan bersiaga di 3.830 posko siaga yang tersebar di seluruh daerah. Pasukan khusus tersebut dilengkapi dengan 1.839 genset, 636 uninterruptible power supply (UPS), 1.276 gardu bergerak, 348 truk crane, 4.755 mobil, dan 4.250 motor operasional.

Selain itu, PLN akan memastikan kecukupan pasokan listrik dengan mengupayakan ketersediaan daya pembangkit yang secara umum dalam status normal.

Selama Periode Siaga RAFI 2025, Special Force PLN akan bersiaga di 3.830 posko yang tersebar di seluruh daerah. Pasukan khusus tersebut dilengkapi dengan 1.839 genset, 636 Uninteruptible Power Supply (UPS), 1.276 gardu bergerak, 348 truk crane, 4.755 mobil dan 4.250 motor operasional.DOK. PLN. Selama Periode Siaga RAFI 2025, Special Force PLN akan bersiaga di 3.830 posko yang tersebar di seluruh daerah. Pasukan khusus tersebut dilengkapi dengan 1.839 genset, 636 Uninteruptible Power Supply (UPS), 1.276 gardu bergerak, 348 truk crane, 4.755 mobil dan 4.250 motor operasional.

"Kami juga akan menjaga keandalan jaringan transmisi dan distribusi dengan membatasi pekerjaan yang berpotensi menimbulkan gangguan, kecuali dalam kondisi darurat,” ujar Darmawan dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (9/3/2025).

Baca juga: Kerahkan Ribuan Personel, PLN Pulihkan 100 Persen Jaringan Listrik di Jabodebek

PLN, lanjut Darmawan, telah menyiapkan berbagai skenario mitigasi untuk memastikan kelancaran pasokan listrik selama periode siaga RAFI.

PLN juga akan meningkatkan kesiagaan tim operasional guna mengantisipasi potensi gangguan listrik serta menyediakan layanan pelanggan yang responsif selama periode siaga tersebut.

“Kami telah membentuk satuan tugas khusus yang siap siaga 24 jam untuk menangani gangguan listrik dengan cepat dan memastikan kenyamanan masyarakat dalam beribadah,” tutur Darmawan.

Terkini Lainnya
Ikut Mudik Gratis BUMN Bisa Daftar lewat PLN Mobile, Kuota Capai 11.000 Peserta
Ikut Mudik Gratis BUMN Bisa Daftar lewat PLN Mobile, Kuota Capai 11.000 Peserta
PLN
Inspeksi ke SPKLU di Banten, Menteri Bahlil Apresiasi Kesiapan PLN Sambut Mudik Lebaran 2025
Inspeksi ke SPKLU di Banten, Menteri Bahlil Apresiasi Kesiapan PLN Sambut Mudik Lebaran 2025
PLN
PLN dan Pindad Berkolaborasi Kembangkan Pembangkit Listrik Bersih di Wilayah 3T
PLN dan Pindad Berkolaborasi Kembangkan Pembangkit Listrik Bersih di Wilayah 3T
PLN
Program Light Up The Dream PLN Bantu Sambungkan Listrik bagi 2.597 Keluarga Prasejahtera
Program Light Up The Dream PLN Bantu Sambungkan Listrik bagi 2.597 Keluarga Prasejahtera
PLN
Pastikan Kelancaran Perjalanan Pemudik EV, PLN Siapkan 1.000 Unit SPKLU di Jalur Trans Jawa-Sumatera
Pastikan Kelancaran Perjalanan Pemudik EV, PLN Siapkan 1.000 Unit SPKLU di Jalur Trans Jawa-Sumatera
PLN
PLN Hadirkan Listrik untuk 2.625 Masyarakat di 5 Pulau di Maluku
PLN Hadirkan Listrik untuk 2.625 Masyarakat di 5 Pulau di Maluku
PLN
Jamin Keandalan Pasokan Listrik Selama RAFI 2025, PLN Siapkan 69.000 Personel Special Force
Jamin Keandalan Pasokan Listrik Selama RAFI 2025, PLN Siapkan 69.000 Personel Special Force
PLN
Kerahkan Ribuan Personel, PLN Pulihkan 100 Persen Jaringan Listrik di Jabodebek
Kerahkan Ribuan Personel, PLN Pulihkan 100 Persen Jaringan Listrik di Jabodebek
PLN
PLN Bagikan Tips Amankan Listrik Saat Banjir
PLN Bagikan Tips Amankan Listrik Saat Banjir
PLN
Listrik Hijau Kian Diminati, PLN Salurkan 592 Unit REC untuk PT Inecda Plantation 
Listrik Hijau Kian Diminati, PLN Salurkan 592 Unit REC untuk PT Inecda Plantation 
PLN
PLN Bantu Evakuasi Warga Banjir Bekasi, Warga Sampaikan Ucapan Terima Kasih
PLN Bantu Evakuasi Warga Banjir Bekasi, Warga Sampaikan Ucapan Terima Kasih
PLN
PLN Berkomitmen Ciptakan Lingkungan Kerja yang Inklusif dan Mendukung Kesetaraan Gender
PLN Berkomitmen Ciptakan Lingkungan Kerja yang Inklusif dan Mendukung Kesetaraan Gender
PLN
PLN Beri Diskon 50 Persen Tambah Daya Listrik, Begini Cara Klaimnya
PLN Beri Diskon 50 Persen Tambah Daya Listrik, Begini Cara Klaimnya
PLN
Jakarta Electric PLN Amankan Tiket Final Four PLN Mobile Proliga 2025, Ini Ulasannya
Jakarta Electric PLN Amankan Tiket Final Four PLN Mobile Proliga 2025, Ini Ulasannya
PLN
Pecahkan Rekor, PLN Catatkan Ribuan Transaksi EV pada IIMS 2025
Pecahkan Rekor, PLN Catatkan Ribuan Transaksi EV pada IIMS 2025
PLN
Bagikan artikel ini melalui
Oke