KOMPAS.com - PT Perusahaan Listrik Negara ( PLN) (Persero) sukses mengamankan pasokan listrik selama pelantikan 961 kepala daerah di halaman Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/2/2025).
Acara penting tersebut berjalan tanpa gangguan listrik. Hal ini menunjukkan keandalan layanan kelistrikan PLN sepanjang prosesi pelantikan kepala daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, Lasiran, menyatakan bahwa PLN telah memastikan keandalan kelistrikan di sekitar lokasi pelantikan melalui sejumlah persiapan.
"Kami menyiapkan tiga posko siaga di sekitar area pelantikan. Sebanyak 142 personel yang bersiaga penuh selama 24 jam untuk mengantisipasi segala kemungkinan gangguan listrik," ujarnya dalam siaran pers pada Senin (24/2/2025).
Baca juga: Warga Batak di Magetan Minta Bitner Cabut Gugatan kepada Pedagang Etek dan Perangkat Desa
Dalam mendukung acara tersebut, PLN mengoperasikan berbagai perangkat pendukung, termasuk sembilan unit uninterruptible power supply (UPS) dengan total daya 3.500 kVA, empat unit green power generator dengan total daya 8.000 kVA, serta 49 unit kendaraan Tim Reaksi Cepat PLN. Semua ini disiapkan untuk menjaga kelancaran pasokan listrik.
Selain itu, PLN juga memfasilitasi infrastruktur pengisian daya untuk kendaraan listrik yang digunakan oleh para pejabat.
Sebanyak 336 unit electric vehicle (EV) charger tersedia di 190 lokasi, termasuk dua unit EV fast charging di Istana Negara, untuk memastikan operasional kendaraan listrik tetap optimal.
Baca juga: Buka Power UMK Hub di Kantor Pusat, PLN Hadirkan 43 UMK Binaan dengan 671 Produk
"Dukungan penuh kami meliputi kelistrikan dan infrastruktur kendaraan listrik, menjamin kelancaran prosesi pelantikan kepala daerah tanpa kendala kelistrikan," jelas Lasiran.
Sementara itu, Direktur Utama (Dirut) PLN Darmawan Prasodjo menambahkan bahwa pelantikan tersebut adalah momen penting bagi keberlanjutan kepemimpinan Indonesia.
“Ini adalah bentuk komitmen kami dalam mendukung setiap agenda strategis nasional dengan pasokan listrik yang andal, stabil, dan berkelanjutan,” ujarnya.
Darmawan menambahkan, PLN bangga dapat berkontribusi dalam memastikan kelancaran pelantikan tersebut dengan listrik andal.
Baca juga: Gandeng PLN Icon Plus, WIFI Bakal Sediakan Internet Cepat dengan Harga Murah
“Dengan kesiapan sistem yang matang, personel yang siaga penuh, serta penggunaan teknologi canggih, kami memastikan listrik tanpa kedip demi mendukung jalannya acara kenegaraan ini dengan sempurna,” katanya.
Di sisi lain, Kepala Biro Umum Deputi I Sekretariat Presiden, Mulyadi, juga mengapresiasi kesiapan PLN.
"Kami mengucapkan terima kasih dan sangat mengapresiasi kesiapan PLN dalam memastikan pasokan listrik yang andal,” ungkapnya.
Mulyadi menyatakan bahwa dukungan PLN dalam acara tersebut mencerminkan komitmen perusahaan BUMN ini dalam mendukung keandalan energi yang optimal.