PGN Gelar Jalan Sehat bagi Warga Lampung

Kompas.com - 13/08/2017, 17:00 WIB
 PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk menggelar lomba jalan sehat untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 di Lampung, Minggu (13/8/2017). PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk menggelar lomba jalan sehat untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 di Lampung, Minggu (13/8/2017).


KOMPAS.com – PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk menggelar jalan sehat untuk menyambut hari ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72. Lomba jalan sehat yang diselenggarakan Minggu (13/8/20170 diikuti 1.200 warga Lampung.

Direktur Umum dan SDM PGN Desima E. Siahaan mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian acara dari program BUMN Hadir untuk Negeri yang diselenggarakan di Provinsi Lampung. PGN menjadi koordinator pelaksana di Provinsi Lampung bersama PTPN VII.

“Kami sangat senang dapat menyelenggarakan kegiatan yang dapat bermanfaat untuk kesehatan masyarat. Selain itu, dengan kegiatan ini diharapkan dapat memberikan energi baik bagi masyarakat, khususnya masyarakat Provinsi Lampung,” ujar Desima seperti rilis yang diterima Kompas.com pada Minggu (13/8/2017).

Pelaksanaan Jalan Sehat PGN ini digelar di Komplek PTPN VII Jalan Teuku Umar, Bandar Lampung. Peserta merupakan karyawan BUMN dan keluarga daerah Bandar Lampung serta masyarakat umum.

Jalan sehat ini berjarak 4,2 kilometer dimulai dari Komplek PTPN melalui Jalan Ki Maja, lalu melewati Jalan Sultan Agung. Peserta juga melewati Mal Boemi Kedaton dan kemudian berakhir di Komplek PTPN VII.

Bakti untuk NKRI

Sebelum melaksanakan Jalan Sehat ini, PGN telah melaksanakan kegiatan Siswa Mengenal Nusantara (SMN) yang merupakan kegiatan pertukaran pelajar antarprovinsi di Indonesia. Kali ini, PGN memfasilitasi pertukaran pelajar asal Lampung ke Banten dan sebaliknya pelajar asal Banten ke Lampung, dengan periode pertukaran 19-28 Juli 2017.

Tujuannya, kata Desima, menanamkan rasa bangga generasi muda terhadap keberagaman dan kekayaan nusantara. Sebanyak 23 peserta SMN asal Lampung yang terdiri dari 18 siswa SMA/SMK, 2 siswa SLB (Tuna Rungu), 2 guru pendamping, dan 1 perwakilan Dinas Pendidikan Provinsi Lampung telah diajak untuk lebih mengenal daerah lain, yakni Provinsi Banten.

Sepanjang kegiatan, para siswa SMN asal Banten yang bertandang ke Lampung diajak untuk mengenal lebih dalam tentang Lampung. Termasuk, mengunjungi Offtake Station PGN di Labuan Maringgai. Offtake Station merupakan lokasi pengoperasian kapal Floating Storage Regatification Unit (FSRU).

Baca: PGN Bagikan Konverter Kit dan Bangun Jaringan Gas di Lampung

Keberadaan FSRU Lampung sangat strategis karena mampu meningkatkan serapan gas bumi untuk domestik dan mengurangi ekspor gas bumi. Dengan demikian, meningkatkan  pemanfaatan sumber daya alam bagi perekonomian nasional.

Dari FSRU Lampung, gas mengalir melalui pipa bawah laut menuju ke stasiun penerima di Labuan Maringgai yang terhubung dengan pipa South Sumatera West Java (SSWJ) sehingga gas tersebut dapat didistribusikan ke pelanggan PGN di Jawa bagian barat dan Sumatera bagian selatan.

Tujuan utama pembangunan terminal penerima LNG di Lampung ini adalah untuk memenuhi kebutuhan gas di wilayah Lampung, Banten, Jawa Barat, dan sekitarnya. FSRU Lampung diresmikan pada April 2014.

PGN juga diberikan tanggung jawab untuk membangun jaringan gas bumi (jargas) untuk rumah tangga di Bandar Lampung, Provinsi Lampung. proyek jargas di Bandar Lampung dengan total sepanjang 204 kilometer tersebut ditargetkan selesai seluruhnya pada akhir 2017.

PT PGN (Persero) mendistribusikan konverter kit serta membangun jaringan gas bumi untuk rumah tangga di Provinsi Lampung. Groundbreaking pembangunan jaringan gas rumah tangga diselenggarakan di Bandar Lampung, Kamis (3/8/2017). PT PGN (Persero) mendistribusikan konverter kit serta membangun jaringan gas bumi untuk rumah tangga di Provinsi Lampung. Groundbreaking pembangunan jaringan gas rumah tangga diselenggarakan di Bandar Lampung, Kamis (3/8/2017).

Pembangunan jargas ini rencananya untuk 10.321 sambungan rumah di Lampung. PGN juga bertugas untuk mengoperasikannya.

PGN untuk ditugaskan membagikan sekaligus memasang konverter kit di kendaraan dinas dan angkutan kota sebanyak 116 unit. Pembagian konverter kit ini bagian dari rencana Pemerintah yang menargetkan sebanyak 5.000 unit konverter kit dapat dibagikan ke masyarakat pada tahun ini.

Desima menjelaskan, sebagai BUMN Gas Bumi, PGN siap melaksanakan penugasan yang diamanatkan pemerintah.

“PGN terus mendukung program konversi energi dari bahan bakar minyak ke bahan bakar gas. Karena itu kami meminta dukungan seluruh pemangku kepentingan agar dapat bekerja sama untuk meningkatkan pemanfaatan gas bumi secara nasional,” katanya.

Saat ini, PGN telah membangun dan mengelola lebih dari 7.270 kilometer pipa gas bumi atau setara 80% infrastruktur pipa gas bumi Indonesia.

PGN juga telah memasok lebih dari 1.658 industri besar dan pembangkit listrik, lebih dari 1.930 pelanggan komersial, dan 204.000 pelanggan rumah tangga yang tersebar di 19 kabupaten/kota di 12 provinsi di seluruh Indonesia.

Terkini Lainnya
Mudik Gratis 2025, PGN Berangkatkan 1.267 Pemudik dengan 27 Bus
Mudik Gratis 2025, PGN Berangkatkan 1.267 Pemudik dengan 27 Bus
PGN
GasKita Kian Diminati, PGN Raih Penghargaan Branding Bergengsi
GasKita Kian Diminati, PGN Raih Penghargaan Branding Bergengsi
PGN
Bersama BSB City, PGN Dukung Pengembangan Real Estate Hijau dan Modern di Kota Semarang
Bersama BSB City, PGN Dukung Pengembangan Real Estate Hijau dan Modern di Kota Semarang
PGN
PGN Rutin Sosialisasi Keamanan Penggunaan Jargas Selama Nataru 2024
PGN Rutin Sosialisasi Keamanan Penggunaan Jargas Selama Nataru 2024
PGN
PGN Siap Jaga Penyaluran Gas Bumi 853 BBTUD Selama Nataru 2024/2025
PGN Siap Jaga Penyaluran Gas Bumi 853 BBTUD Selama Nataru 2024/2025
PGN
Perkuat Peran Gas Bumi di Masa Transisi Energi, PGN Sabet 7 Penghargaan BPH Migas 2024
Perkuat Peran Gas Bumi di Masa Transisi Energi, PGN Sabet 7 Penghargaan BPH Migas 2024
PGN
Dukung Pencapaian NZE, PGN Pasang Converter Kit BBG di 67 Taksi Online
Dukung Pencapaian NZE, PGN Pasang Converter Kit BBG di 67 Taksi Online
PGN
Lewat Satgas Nataru 2024, PGN Pastikan Keandalan Penyaluran Gas ke Lebih dari 815.000 Pelanggan
Lewat Satgas Nataru 2024, PGN Pastikan Keandalan Penyaluran Gas ke Lebih dari 815.000 Pelanggan
PGN
PGN LNG Indonesia Gabung Proyek Pengembangan Gasifikasi Papua Utara
PGN LNG Indonesia Gabung Proyek Pengembangan Gasifikasi Papua Utara
PGN
PGN Teken PJB LNG dengan Pelanggan Industri di Kawasan Timur Indonesia
PGN Teken PJB LNG dengan Pelanggan Industri di Kawasan Timur Indonesia
PGN
Tingkatkan Kinerja Operasi, Berikut Langkah Subholding Gas Jaga Keandalan Pipa Minyak dan BBM
Tingkatkan Kinerja Operasi, Berikut Langkah Subholding Gas Jaga Keandalan Pipa Minyak dan BBM
PGN
Sejalan Asta Cita Prabowo-Gibran, Bisnis PGN Optimalkan Peran Gas Bumi dan Ekonomi Hijau
Sejalan Asta Cita Prabowo-Gibran, Bisnis PGN Optimalkan Peran Gas Bumi dan Ekonomi Hijau
PGN
Lebih Lengkap dan Mudah, PGN Upgrade Aplikasi PGN Mobile untuk Rumah Tangga dan UMKM
Lebih Lengkap dan Mudah, PGN Upgrade Aplikasi PGN Mobile untuk Rumah Tangga dan UMKM
PGN
Jaga Penyaluran Gas Bumi Aman dan Selamat, PGN Raih Penghargaan Subroto Award 2024
Jaga Penyaluran Gas Bumi Aman dan Selamat, PGN Raih Penghargaan Subroto Award 2024
PGN
Capai Lebih dari 500 Juta Jam Kerja Aman, PGN Raih 18 Penghargaan Keselamatan Migas 2024
Capai Lebih dari 500 Juta Jam Kerja Aman, PGN Raih 18 Penghargaan Keselamatan Migas 2024
PGN
Bagikan artikel ini melalui
Oke