Lewat Bank Sampah Pintar, Antam Ajak Masyarakat di Jaktim Tukar Sampah dengan Emas

Kompas.com - 11/09/2023, 14:15 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Produk emas batangan dari PT Aneka Tambang Tbk (Antam). DOK. Antam Produk emas batangan dari PT Aneka Tambang Tbk (Antam).

KOMPAS.com - PT Aneka Tambang Tbk ( Antam) melalui Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian (UBPP) Logam Mulia menginisiasi sistem pengolahan sampah untuk menjadi emas untuk masyarakat Jakarta Timur (Jaktim).

Sekretaris Perusahaan Antam Syarif Faisal Alkadrie mengatakan, melalui Bank Sampah Pintar, para nasabah dapat melakukan pemilahan sampah dari rumah.

Setelah dipilah, sebutnya, sampah tersebut dapat disetorkan ke Bank Sampah Pintar dan dikonversi menjadi emas logam mulia Antam. 

“Ini menjadi kesempatan dan opsi yang sangat baik bagi masyarakat karena selain bisa mengurangi sampah yang merupakan limbah, para nasabah bisa mendapatkan emas logam mulia Antam,” ujarnya dalam siaran pers, Senin (11/9/2023). 

Selain itu, kata dia, para nasabah juga dapat menjadi kontributor dalam pengelolaan lingkungan yang baik. 

Baca juga: Keberhasilan Antam Lestarikan Keanekaragaman Hayati dan Lingkungan di Kolaka

Syarif menyampaikan, Antam menginisiasi program Bank Sampah Pintar sejak 2019 dengan menjalankan transformasi digital melalui laman bspid.id.

“Pembentukan Bank Sampah Pintar merupakan sinergi Antam secara pentahelix yang meliputi stakeholder pemerintah, akademisi, dan kelompok atau komunitas peduli sampah,” katanya. 

Melalui program Bank Sampah Pintar, Antam berupaya mengurangi limbah sampah rumah tangga di sekitar wilayah Jaktim dan memberikan nilai tambah yang dapat membantu perekonomian masyarakat, terutama di sekitar wilayah UBPP Logam Mulia. 

Syarif mengatakan, sejak menjalankan duplikasi program Bank Sampah Pintar pada 2019, masyarakat yang menjadi anggota Bank Sampah Pintar makin berlomba-lomba menjaga kebersihan lingkungan dengan melakukan pemilahan sampah anorganik. 

“Atas aksi ini, pada 2022, tercatat sebanyak 140 gram emas logam mulia Antam yang telah dihasilkan atas konversi 135,21 ton sampah anorganik,” jelasnya. 

Baca juga: Keberhasilan Antam Lestarikan Keanekaragaman Hayati dan Lingkungan di Kolaka

Berbagai manfaat juga dirasakan para anggota Bank Sampah Pintar binaan Antam, di antaranya nilai tambah ekonomi atas pengelolaan sampah dan penumbuhan kesadaran kolektif dari masyarakat untuk lebih peduli dengan lingkungan. 

Syarif menegaskan, Bank Sampah Pintar merupakan salah satu upaya Antam dalam mendukung pelaksanaan environmental, social, dan governance (ESG). 

“Selain bisa memberikan manfaat bagi lingkungan, program ini juga dapat memberikan manfaat secara ekonomi bagi masyarakat,” terangnya. 

Terkini Lainnya
Lewat Program PMT, PTBA Bantu Anak di Muara Enim Pulih dari TBC dan Gizi Buruk
Lewat Program PMT, PTBA Bantu Anak di Muara Enim Pulih dari TBC dan Gizi Buruk
Kilas Pertambangan
Freeport Kampanyekan Connecting U, Edukasi soal Pentingnya Tembaga bagi Kehidupan 
Freeport Kampanyekan Connecting U, Edukasi soal Pentingnya Tembaga bagi Kehidupan 
Kilas Pertambangan
Berkat Inovasi Sosial dan Lingkungan, Bukit Asam Raih 2 Proper Emas 2024
Berkat Inovasi Sosial dan Lingkungan, Bukit Asam Raih 2 Proper Emas 2024
Kilas Pertambangan
FEB UI Sebut Hilirisasi Tambang Membangun Masa Depan Ekonomi Inklusif di Indonesia
FEB UI Sebut Hilirisasi Tambang Membangun Masa Depan Ekonomi Inklusif di Indonesia
Kilas Pertambangan
Dukung Hilirisasi Energi, Bukit Asam Kembangkan Artificial Graphite untuk Bahan Baku Baterai
Dukung Hilirisasi Energi, Bukit Asam Kembangkan Artificial Graphite untuk Bahan Baku Baterai
Kilas Pertambangan
Bulan K3 Nasional, Bukit Asam Tegaskan Komitmen pada Kesehatan dan Keselamatan Kerja
Bulan K3 Nasional, Bukit Asam Tegaskan Komitmen pada Kesehatan dan Keselamatan Kerja
Kilas Pertambangan
Riset FEB UB: Kemitraan Jadi Fondasi Keberhasilan Hilirisasi Mineral di Indonesia
Riset FEB UB: Kemitraan Jadi Fondasi Keberhasilan Hilirisasi Mineral di Indonesia
Kilas Pertambangan
Riset FEB Brawijaya Soroti Kolaborasi Hexahelix di Gresik Untungkan Hilirisasi 
Riset FEB Brawijaya Soroti Kolaborasi Hexahelix di Gresik Untungkan Hilirisasi 
Kilas Pertambangan
Riset Binus: AI Tingkatkan Hilirisasi Mineral Indonesia untuk Keberlanjutan dan Daya Saing Global
Riset Binus: AI Tingkatkan Hilirisasi Mineral Indonesia untuk Keberlanjutan dan Daya Saing Global
Kilas Pertambangan
Riset Binus: Kebijakan Hilirisasi Indonesia Jadi Inspirasi Negara-negara Asia dan Afrika
Riset Binus: Kebijakan Hilirisasi Indonesia Jadi Inspirasi Negara-negara Asia dan Afrika
Kilas Pertambangan
Riset Indef: Indonesia Punya Momentum Strategis untuk Jadi Pemain Global dalam Hilirisasi Tembaga
Riset Indef: Indonesia Punya Momentum Strategis untuk Jadi Pemain Global dalam Hilirisasi Tembaga
Kilas Pertambangan
Ekosistem Hilirisasi Tembaga Indonesia Disebut Positif dan Punya Nilai Strategis yang Signifikan
Ekosistem Hilirisasi Tembaga Indonesia Disebut Positif dan Punya Nilai Strategis yang Signifikan
Kilas Pertambangan
Punya Potensi Besar Nikel dan Pasir Silika, Indonesia Siap Jadi Pemain Global Kendaraan Listrik dan Panel Surya
Punya Potensi Besar Nikel dan Pasir Silika, Indonesia Siap Jadi Pemain Global Kendaraan Listrik dan Panel Surya
Kilas Pertambangan
Riset TRI: Hilirisasi Ciptakan Banyak Lapangan Kerja dan Tingkatkan Perekonomian
Riset TRI: Hilirisasi Ciptakan Banyak Lapangan Kerja dan Tingkatkan Perekonomian
Kilas Pertambangan
ANTAM Dukung Masyarakat Cisarua dalam Pengembangan Budi Daya Domba
ANTAM Dukung Masyarakat Cisarua dalam Pengembangan Budi Daya Domba
Kilas Pertambangan
Bagikan artikel ini melalui
Oke