Pertamina dan Polri Jalin Kerja Sama dalam Publikasi untuk Edukasi Masyarakat

Kompas.com - 23/04/2024, 21:39 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

(ki-ka) Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dr Sandi Nugroho,S.I.K.,S.H.,M.Hum bersama Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fadjar Djoko Santoso. DOK. Humas Pertamina (ki-ka) Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dr Sandi Nugroho,S.I.K.,S.H.,M.Hum bersama Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fadjar Djoko Santoso.

KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero) dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menjalin sinergi dalam upaya menyampaikan informasi yang mengedukasi masyarakat melalui berbagai kanal pemberitaan dan media sosial (medsos).

Adapun tujuan dari penyampaian informasi tersebut adalah untuk membangun kepercayaan masyarakat terhadap informasi publik.

Kepala Divisi (Kadiv) Hubungan Masyarakat (Humas) Polri (Polri) Inspektur Jenderal (Irjen) Polisi (Pol) Dr Sandi Nugroho menjelaskan bahwa sebagai garda terdepan dalam mengelola dan menyampaikan informasi kepada masyarakat, Divisi Humas Polri berusaha untuk menyesuaikan tren kekinian generasi milenial dan generasi Z (Gen Z) dengan meningkatkan digitalisasi informasi.

Baca juga: Riset: Gen-Z Lebih Suka Googling di TikTok, Milenial di Google

Salah satu upayanya adalah melalui aplikasi Portal Humas Presisi, Platform online ini menyediakan berbagai informasi dan fitur, termasuk e-Learning untuk meningkatkan kompetensi personel Polri di bidang kehumasan.

Selain itu, melalui fitur medsos yang terkini, anggota Polri dan masyarakat secara luas dapat berpartisipasi sebagai jurnalis warga, sehingga meningkatkan sumber informasi yang dapat disampaikan kepada masyarakat secara objektif dan dapat dipercaya.

Sandi menjelaskan bahwa sebagai langkah dalam transformasi publikasi, Polri menyesuaikan tren kekinian dalam penyebaran informasi dengan menggandeng BUMN Pertamina dan stakeholder lainnya.

“Sinergi ini meliputi pemanfaatan data informasi untuk publikasi dan edukasi, serta peningkatan kompetensi sumber daya manusia (SDM) di bidang kehumasan bagi personel Polri secara umum dan personel humas Polri secara khusus,” jelasnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (23/4/2024).

Peran aktif Polri dalam penuhi kebutuhan masyarakat

Pada kesempatan yang sama, Vice President (VP) Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso mengatakan bahwa Humas Polri telah berperan aktif dalam memenuhi kebutuhan masyarakat akan informasi secara real-time.

“Humas Polri telah banyak berkontribusi untuk Pertamina dalam penyebaran informasi melalui media lokal, nasional maupun medsos. (Mereka juga terlibat) dalam berbagai aksi positif membantu Pertamina dalam mengelola energi terutama penggunaan bahan bakar minyak (BBM) dan liquefied petroleum gas (LPG) subsidi dengan tepat sasaran,” tutur Fadjar.

Baca juga: Jelang Lebaran, Pertamina Gelontorkan Tambahan Hampir 3 Juta Tabung LPG 3 Kilogram di Jawa Timur

Fadjar mengatakan, Pertamina dan Polri diharapkan dapat terus bersinergi.

Lebih lanjut, Fadjar berharap Pertamina dan Polri dapat terus bekerja sama dalam hal publikasi dan edukasi, serta menjadi penggerak tren informasi bagi kalangan milenial dan masyarakat secara luas.

"Khususnya dalam mendukung penggunaan BBM dan LPG subsidi sesuai peruntukannya, serta distribusi energi yang berkelanjutan kepada masyarakat," tutur Fadjar.

Terkini Lainnya
Pelaku UMKM Ungkap Segudang Manfaat Ikut Pertamina UMK Academy, Produknya Bisa Go Global
Pelaku UMKM Ungkap Segudang Manfaat Ikut Pertamina UMK Academy, Produknya Bisa Go Global
Pertamina
Sambut Lebaran, Pertamina Berikan Kado Penurunan Harga BBM Nonsubsidi
Sambut Lebaran, Pertamina Berikan Kado Penurunan Harga BBM Nonsubsidi
Pertamina
Pertamina Pastikan Pasokan BBM ke Bengkulu Aman meski Ada Pendangkalan di Pelabuhan Pulau Baai
Pertamina Pastikan Pasokan BBM ke Bengkulu Aman meski Ada Pendangkalan di Pelabuhan Pulau Baai
Pertamina
Selamat Hari Raya Idulfitri 2025, Pertamina tetap beroperasional 24 Jam
Selamat Hari Raya Idulfitri 2025, Pertamina tetap beroperasional 24 Jam
Pertamina
Warga di 131 Daerah Ini Tak Lagi Khawatir Kekeringan Air
Warga di 131 Daerah Ini Tak Lagi Khawatir Kekeringan Air
Pertamina
Mudik Nyaman Bersama Pertamina: Layanan 24 Jam, Motoris, dan Fasilitas Lengkap
Mudik Nyaman Bersama Pertamina: Layanan 24 Jam, Motoris, dan Fasilitas Lengkap
Pertamina
Pertamina Dukung Program Mudik Aman Sampai Tujuan BUMN 2025
Pertamina Dukung Program Mudik Aman Sampai Tujuan BUMN 2025
Pertamina
Dirut Pertamina dan Menteri ESDM Lepas Keberangkatan 1.407 Pemudik dengan 32 Bus
Dirut Pertamina dan Menteri ESDM Lepas Keberangkatan 1.407 Pemudik dengan 32 Bus
Pertamina
Pertamina Cek 6.198 SPBU, Pastikan BBM Berkualitas dan Sesuai Aturan
Pertamina Cek 6.198 SPBU, Pastikan BBM Berkualitas dan Sesuai Aturan
Pertamina
Jelang Idul Fitri, Pertamina Pastikan Distribusi Energi Aman dan Lancar
Jelang Idul Fitri, Pertamina Pastikan Distribusi Energi Aman dan Lancar
Pertamina
Pelita Air Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak Panti Asuhan dari Aceh sampai Papua Selama Ramadhan
Pelita Air Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak Panti Asuhan dari Aceh sampai Papua Selama Ramadhan
Pertamina
Menteri ESDM Apresiasi Kesiapan Satgas Rafi Pertamina 2025, Pastikan Pasokan Energi AmanĀ 
Menteri ESDM Apresiasi Kesiapan Satgas Rafi Pertamina 2025, Pastikan Pasokan Energi AmanĀ 
Pertamina
Peserta Mudik Gratis Pertamina 2025: Mudik Hemat, Pulang Kampung dengan Selamat
Peserta Mudik Gratis Pertamina 2025: Mudik Hemat, Pulang Kampung dengan Selamat
Pertamina
Siaga Lebaran 2025, PLN Pastikan Pasokan Listrik Aman di Tengah Cuaca Ekstrem
Siaga Lebaran 2025, PLN Pastikan Pasokan Listrik Aman di Tengah Cuaca Ekstrem
Pertamina
Mudik Gratis Bareng Pertamina 2025 Berangkatkan 5.000 Pemudik ke 23 Daerah
Mudik Gratis Bareng Pertamina 2025 Berangkatkan 5.000 Pemudik ke 23 Daerah
Pertamina
Bagikan artikel ini melalui
Oke