PT Bukit Asam Kembangkan Energi Biomassa dari Kaliandra Merah

Kompas.com - 10/10/2023, 11:20 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Soft Launching Reklamasi Bentuk Lain untuk Pengembangan Budi Daya Kaliandra Merah di Tanjung Enim, Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (9/10/2023).

DOK. PT Bukit Asam Tbk PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Soft Launching Reklamasi Bentuk Lain untuk Pengembangan Budi Daya Kaliandra Merah di Tanjung Enim, Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (9/10/2023).

KOMPAS.com - PT Bukit Asam Tbk (PTBA) melakukan budi daya kaliandra merah untuk dikembangkan sebagai biomassa. Hal ini ditandai dengan Soft Launching Reklamasi Bentuk Lain untuk Pengembangan Budi Daya Kaliandra Merah di Tanjung Enim, Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (9/10/2023).

Kaliandra merah tersebut nantinya akan diolah menjadi wood pellet, bahan bakar campuran batu bara (co-firing) di pembangkit listrik tenaga uap (PLTU).

Direktur Utama (Dirut) PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Arsal Ismail mengungkapkan, budi daya kaliandra merah merupakan salah satu langkah pihaknya dalam mendukung transisi energi demi mencapai target Net Zero Emission (NZE) 2060 yang ditetapkan pemerintah.

Baca juga: Dukung Net Zero Emission 2050, AIA Group Divestasi Batu Bara

"PTBA terus menjalankan transformasi untuk mewujudkan visi menjadi perusahaan energi kelas dunia yang peduli lingkungan. Kaliandra merah diharapkan dapat menjadi sumber energi alternatif yang lebih ramah lingkungan. Selaras dengan kebijakan pemerintah mengenai pengurangan emisi," kata Arsal dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (10/10/2023).

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) melakukan Soft Launching Reklamasi Bentuk Lain untuk Pengembangan Budi Daya Kaliandra Merah di Tanjung Enim, Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (9/10/2023).

DOK. PT Bukit Asam Tbk PT Bukit Asam Tbk (PTBA) melakukan Soft Launching Reklamasi Bentuk Lain untuk Pengembangan Budi Daya Kaliandra Merah di Tanjung Enim, Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (9/10/2023).

Sementara itu, Direktur Pengembangan Usaha PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Rafli Yandra menjelaskan bahwa tanaman kaliandra merah dipilih karena memiliki kayu dengan nilai kalor yang tinggi, cepat dan mudah tumbuh pada berbagai kondisi, serta cepat bertunas.

"Kaliandra merah juga menyerap karbon dari udara untuk memproduksi biomassa. Dengan mencampurkan biomassa dan batu bara, maka emisi dapat dikurangi," ujar Rafli.

Baca juga: Mitos atau Fakta, Ganti Oli Mesin Bikin Motor Lolos Uji Emisi?

Dalam budi daya kaliandra merah, PTBA melibatkan tim peneliti dari Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta.

Penanaman kaliandra merah di atas lahan seluas 80 hektar (ha) tersebut berpotensi mengurangi emisi karbon sebesar 119,18 ton per ha per tahun.

Selain itu, lahan tersebut juga menjadi penyimpan biomassa sebesar 11.805 ton untuk dijadikan wood pellet dengan kalori berkisar 4.500 sampai 4.700 kalori (kcal) per kg, yang diharapkan bisa digunakan untuk co-firing PLTU.

Terkini Lainnya
Dana Pensiun Bukit Asam Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan pada 2024
Dana Pensiun Bukit Asam Targetkan 4 Langkah Penyehatan dan Penguatan pada 2024
Kilas Pertambangan
Tata Kelola Dana Pensiun Bukit Asam Terus Diperkuat
Tata Kelola Dana Pensiun Bukit Asam Terus Diperkuat
Kilas Pertambangan
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited  Capai Rp 17,43 Miliar
Antam Fokus Eksplorasi 3 Komoditas, Pengeluaran Preliminary Unaudited Capai Rp 17,43 Miliar
Kilas Pertambangan
Peduli Kesejahteraan Masyarakat, PT Bukit Asam Salurkan Bantuan Rp 1 Miliar ke Masjid hingga Panti Asuhan di Lampung
Peduli Kesejahteraan Masyarakat, PT Bukit Asam Salurkan Bantuan Rp 1 Miliar ke Masjid hingga Panti Asuhan di Lampung
Kilas Pertambangan
Sambut Idul Fitri 1445 H, Antam Gelar
Sambut Idul Fitri 1445 H, Antam Gelar "Mudik Bersama BUMN"
Kilas Pertambangan
Antam dan PPSDM Geominerba Jalankan Pelatihan dan Sertifikasi Operator Pirometalurgi
Antam dan PPSDM Geominerba Jalankan Pelatihan dan Sertifikasi Operator Pirometalurgi
Kilas Pertambangan
Mudik Asyik Bersama BUMN 2024, PT Bukit Asam Berangkatkan 100 Pemudik
Mudik Asyik Bersama BUMN 2024, PT Bukit Asam Berangkatkan 100 Pemudik
Kilas Pertambangan
Freeport Indonesia Dukung Pengentasan Penyakit TB di Kabupaten Mimika 
Freeport Indonesia Dukung Pengentasan Penyakit TB di Kabupaten Mimika 
Kilas Pertambangan
Freeport Indonesia Berbagi Bersama 1.000 Anak Yatim dan Dhuafa
Freeport Indonesia Berbagi Bersama 1.000 Anak Yatim dan Dhuafa
Kilas Pertambangan
Freeport Indonesia-USAID Kolaborasi untuk Percepatan Penurunan Stunting di Papua
Freeport Indonesia-USAID Kolaborasi untuk Percepatan Penurunan Stunting di Papua
Kilas Pertambangan
Terapkan Praktik CGC, Antam Raih Penghargaan di Indonesia Excellence Good Corporate Governance Awards 2024
Terapkan Praktik CGC, Antam Raih Penghargaan di Indonesia Excellence Good Corporate Governance Awards 2024
Kilas Pertambangan
Papua Football Academy Awali Sejarah di Kompetisi Nasional dan Internasional
Papua Football Academy Awali Sejarah di Kompetisi Nasional dan Internasional
Kilas Pertambangan
SATP Road to Mainstage Broadway Jakarta Ajak Anak-anak Papua Bersinar Bersama
SATP Road to Mainstage Broadway Jakarta Ajak Anak-anak Papua Bersinar Bersama
Kilas Pertambangan
Hadiri Talk Show di UPN Yogyakarta, Presdir Freeport Indonesia Bagikan Tips Sukses Jadi CEO
Hadiri Talk Show di UPN Yogyakarta, Presdir Freeport Indonesia Bagikan Tips Sukses Jadi CEO
Kilas Pertambangan
Menilik Serunya Kegiatan Belajar Siswa-siswi Sekolah Taruna di Papua
Menilik Serunya Kegiatan Belajar Siswa-siswi Sekolah Taruna di Papua
Kilas Pertambangan
Bagikan artikel ini melalui
Oke