Di Batam, Inalum Berangkatkan 1000 Pemudik

Kompas.com - 03/06/2019, 15:04 WIB
Hotria Mariana,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Deputi General Manager CSR dan PKBL INALUM, Susyam Widodo menyerahkan perlengkapan Mudik Bareng BUMN secara simbolis kepada salah satu perwakilan peserta mudik (31/5/2019).Dok. Inalum Deputi General Manager CSR dan PKBL INALUM, Susyam Widodo menyerahkan perlengkapan Mudik Bareng BUMN secara simbolis kepada salah satu perwakilan peserta mudik (31/5/2019).

KOMPAS.com - Sebanyak 1.000 pemudik diberangkatkan ke kampung halamannya lewat kegiatan bertajuk Mudik Gratis Bareng Badan Usaha Milik Negara ( BUMN) yang diselenggarakan oleh PT Indonesia Asahan Alumunium ( Inalum).

Dengan menggunakan kapal KM Kelud milik Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni), para pemudik tersebut berangkat dari Pelabuhan Batu Ampar, Batam, Jumat (31/5/2019).

Tepat pukul 09.00 waktu setempat, seremonial pelepasan dilakukan dan dipimpin langsung oleh Deputi General Manager Corporate social responsibility (CSR) dan Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) Inalum, Susyam Widodo didampingi Deputi Sekretaris Perusahaan Inalum, Mahyaruddin Ende.

“Mudik Bareng ini merupakan bagian dari program BUMN Hadir Untuk Negeri yang dirancang oleh Kementerian BUMN dan dilaksanakan oleh seluruh BUMN yang ada di Indonesia khususnya Inalum," ungkap Susyam.

Tujuannya, ditambahkan oleh Susyam, adalah untuk menghadirkan peran pemerintah melalui Perusahaan BUMN sehingga kehadiran pemerintah tadi dapat dirasakan secara langsung oleh masyarakat.

Para perwakilan peserta mudik berfoto bersama jajaran manajemen Inalum dan pejabat setempat lainnya sebelum bertolak dari Pelabuhan Batu Ampar, Batam menuju Pelabuhan Belawan, Medan menggunakan kapal KM Kelud milik PELNI, Jumat (31/5/2019).
Dok. Inalum Para perwakilan peserta mudik berfoto bersama jajaran manajemen Inalum dan pejabat setempat lainnya sebelum bertolak dari Pelabuhan Batu Ampar, Batam menuju Pelabuhan Belawan, Medan menggunakan kapal KM Kelud milik PELNI, Jumat (31/5/2019).

Hal senada juga diungkapkan Mahyaruddin. Ia menuturkan, kegiatan mudik ini bertujuan mengurangi kepadatan lalu lintas selama mudik Lebaran yang berisiko terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Ia juga berharap mudik gratis ini bisa membantu mengurangi beban masyarakat yang kesulitan dalam mewujudkan keinginannya untuk bertemu keluarga di kampung halaman.

"Kami berharap para pemudik bisa mudik dengan lancar, selamat dan bisa bersilaturahmi dengan keluarganya," harap Mahyaruddin, seperti dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima, Senin (3/6/2019).

Sekadar informasi, pada  2019 ini Inalum memberangkatkan 1.700 peserta mudik.

Angka tersebut terdiri dari 1.000 pemudik rute Batam-Medan via Kapal KM Kelud Pelni.

Kemudian 462 pemudik lainnya dengan rute Komplek Perumahan Tanjung Gading, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara menuju Banda Aceh, Pekanbaru, Padang, Panyabungan dan sebaliknya via Bus.

Sementara itu, 170 pemudik dari Jakarta ke Jayapura dengan kapal.

Adapun 68 pemudik rute Jakarta-Pati dan sebaliknya via bus yang sudah dilepas secara resmi oleh Direktur Utama Inalum Budi Gunadi Sadikin pada Kamis (30/5/2019) lalu di Istora Senayan, Jakarta.

Terkini Lainnya
Lewat Program PMT, PTBA Bantu Anak di Muara Enim Pulih dari TBC dan Gizi Buruk
Lewat Program PMT, PTBA Bantu Anak di Muara Enim Pulih dari TBC dan Gizi Buruk
Kilas Pertambangan
Freeport Kampanyekan Connecting U, Edukasi soal Pentingnya Tembaga bagi Kehidupan 
Freeport Kampanyekan Connecting U, Edukasi soal Pentingnya Tembaga bagi Kehidupan 
Kilas Pertambangan
Berkat Inovasi Sosial dan Lingkungan, Bukit Asam Raih 2 Proper Emas 2024
Berkat Inovasi Sosial dan Lingkungan, Bukit Asam Raih 2 Proper Emas 2024
Kilas Pertambangan
FEB UI Sebut Hilirisasi Tambang Membangun Masa Depan Ekonomi Inklusif di Indonesia
FEB UI Sebut Hilirisasi Tambang Membangun Masa Depan Ekonomi Inklusif di Indonesia
Kilas Pertambangan
Dukung Hilirisasi Energi, Bukit Asam Kembangkan Artificial Graphite untuk Bahan Baku Baterai
Dukung Hilirisasi Energi, Bukit Asam Kembangkan Artificial Graphite untuk Bahan Baku Baterai
Kilas Pertambangan
Bulan K3 Nasional, Bukit Asam Tegaskan Komitmen pada Kesehatan dan Keselamatan Kerja
Bulan K3 Nasional, Bukit Asam Tegaskan Komitmen pada Kesehatan dan Keselamatan Kerja
Kilas Pertambangan
Riset FEB UB: Kemitraan Jadi Fondasi Keberhasilan Hilirisasi Mineral di Indonesia
Riset FEB UB: Kemitraan Jadi Fondasi Keberhasilan Hilirisasi Mineral di Indonesia
Kilas Pertambangan
Riset FEB Brawijaya Soroti Kolaborasi Hexahelix di Gresik Untungkan Hilirisasi 
Riset FEB Brawijaya Soroti Kolaborasi Hexahelix di Gresik Untungkan Hilirisasi 
Kilas Pertambangan
Riset Binus: AI Tingkatkan Hilirisasi Mineral Indonesia untuk Keberlanjutan dan Daya Saing Global
Riset Binus: AI Tingkatkan Hilirisasi Mineral Indonesia untuk Keberlanjutan dan Daya Saing Global
Kilas Pertambangan
Riset Binus: Kebijakan Hilirisasi Indonesia Jadi Inspirasi Negara-negara Asia dan Afrika
Riset Binus: Kebijakan Hilirisasi Indonesia Jadi Inspirasi Negara-negara Asia dan Afrika
Kilas Pertambangan
Riset Indef: Indonesia Punya Momentum Strategis untuk Jadi Pemain Global dalam Hilirisasi Tembaga
Riset Indef: Indonesia Punya Momentum Strategis untuk Jadi Pemain Global dalam Hilirisasi Tembaga
Kilas Pertambangan
Ekosistem Hilirisasi Tembaga Indonesia Disebut Positif dan Punya Nilai Strategis yang Signifikan
Ekosistem Hilirisasi Tembaga Indonesia Disebut Positif dan Punya Nilai Strategis yang Signifikan
Kilas Pertambangan
Punya Potensi Besar Nikel dan Pasir Silika, Indonesia Siap Jadi Pemain Global Kendaraan Listrik dan Panel Surya
Punya Potensi Besar Nikel dan Pasir Silika, Indonesia Siap Jadi Pemain Global Kendaraan Listrik dan Panel Surya
Kilas Pertambangan
Riset TRI: Hilirisasi Ciptakan Banyak Lapangan Kerja dan Tingkatkan Perekonomian
Riset TRI: Hilirisasi Ciptakan Banyak Lapangan Kerja dan Tingkatkan Perekonomian
Kilas Pertambangan
ANTAM Dukung Masyarakat Cisarua dalam Pengembangan Budi Daya Domba
ANTAM Dukung Masyarakat Cisarua dalam Pengembangan Budi Daya Domba
Kilas Pertambangan
Bagikan artikel ini melalui
Oke