Pengguna MyPertamina Meningkat Selama Masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025

Kompas.com - 14/04/2025, 21:11 WIB
A P Sari

Penulis

VP Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso didampingi Pertamina Communication Officer Ratih Triutami Wijayanti saat Press Conference Penutupan Satuan Tugas Ramadhan dan Idul Fitri 2025 Pertamina Grup di Jakarta, Senin (14/4/2025).DOK. Pertamina VP Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso didampingi Pertamina Communication Officer Ratih Triutami Wijayanti saat Press Conference Penutupan Satuan Tugas Ramadhan dan Idul Fitri 2025 Pertamina Grup di Jakarta, Senin (14/4/2025).

KOMPAS.com - Menutup periode Satuan Tugas (Satgas) Ramadhan dan Idul Fitri yang berjalan sejak 17 Maret–14 April 2025, PT Pertamina (Persero) memastikan keamanan distribusi energi.

Salah satu caranya, dilakukan dengan memberikan berbagai layanan promosi produk dan layanan untuk meningkatkan kenyamanan masyarakat.

Berbagai layanan diinisiasi, mulai dari penambahan layanan di sepanjang jalur mudik serta wisata, hingga promosi pada beragam produk Pertamina. 

Pertamina Communication Officer Ratih Triutami mengungkapkan, terdapat peningkatan penggunaan layanan digital MyPertamina selama masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025.

"Jumlah pengguna MyPertamina tercatat naik hingga 45 persen dibandingkan periode Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2024. Sementara, jumlah transaksi naik hingga 50 persen, baik dari segi volume transaksi harian maupun nominal transaksi harian," ungkapnya lewat siaran pers, Senin (14/4/2025).

Baca juga: Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima

Ia menjelaskan, penggunaan barcode pada produk Pertalite dan Biosolar juga naik signifikan, masing-masing 265 persen dan 17 persen, jika dibandingkan dengan pada periode Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2024.

Pertamina, sebutnya, mengucapkan terima kasih kepada aparat dan pemangku kepentingan yang telah mendukung Satgas Pertamina Group selama Ramadhan dan Idul Fitri, sehingga momen itu berjalan baik, lancar, dan menyenangkan.

"Kami juga memastikan bahwa operasional Pertamina Group dari hulu ke hilir berjalan optimal dalam memberikan energi bagi masyarakat. Bahkan, berbagai program promosi kami hadirkan agar momen lebaran semakin nyaman bagi masyarakat pengguna produk Pertamina,” ungkapnya.

Ratih mengungkapkan, selama masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, lebih dari 27.000 pengunjung telah mencoba layanan di 27 unit Serambi MyPertamina.

Baca juga: Pertamina Klaim Penjualan Pertamax Kembali ke Kondisi Normal

"Pengunjung tertinggi di wilayah Rest Area Tol Jawa terjadi pada 29 Maret 2025, yang merupakan puncak arus mudik masyarakat sebelum Hari Raya Lebaran," jelasnya.

Pertamina menyediakan 5 unit Serambi MyPertamina Utama di Rest Area Tol Jawa, 11 unit Serambi di jalur wisata, 8 unit Mini Serambi di Bandara, 1 unit Mini Serambi di pelabuhan dan 2 unit Mini Serambi direst area ruas tol. 

Untuk mempermudah masyarakat yang membutuhkan layanan BBM tetapi berada jauh dari SPBU, Pertamina juga menyediakan tambahan fasilitas distribusi, yakni Modular yang menyediakan produk Gasoline (Pertamax dan Pertamax Turbo) serta Gasoil (Pertamina Dex dan Dexlite).

Selama masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Modular Pertamina melayani hampir 51 ribu kendaraan. Selain itu, Pertamina juga menyediakan produk kemasan atau disebut kiosk, untuk 1.683 kendaraan.

Baca juga: Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama

Terkini Lainnya
Pertamina, Hyundai, dan Pemprov Jabar Bangun Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung
Pertamina, Hyundai, dan Pemprov Jabar Bangun Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung
Pertamina
Peringati Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060
Peringati Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060
Pertamina
Satgas RAFI 2025 Usai, PGN Sukses Layani Gas Bumi ke 818.000 Pelanggan Tanpa Gangguan
Satgas RAFI 2025 Usai, PGN Sukses Layani Gas Bumi ke 818.000 Pelanggan Tanpa Gangguan
Pertamina
Pengguna MyPertamina Meningkat Selama Masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025
Pengguna MyPertamina Meningkat Selama Masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025
Pertamina
Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima
Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima
Pertamina
Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pertamina
Pecahkan Rekor, Pebalap Nasional Antusias Ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pecahkan Rekor, Pebalap Nasional Antusias Ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pertamina
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Ciptakan Multiplier Effect bagi UMKM dan Masyarakat
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Ciptakan Multiplier Effect bagi UMKM dan Masyarakat
Pertamina
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Komitmen Pertamina Dukung Pembalap Muda Berprestasi
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Komitmen Pertamina Dukung Pembalap Muda Berprestasi
Pertamina
Lewat Program Sahabat Istimewa Pertamina, PHE Wujudkan Asa dan Mimpi Anak-anak Disabilitas
Lewat Program Sahabat Istimewa Pertamina, PHE Wujudkan Asa dan Mimpi Anak-anak Disabilitas
Pertamina
Pertamina Berikan Beasiswa untuk Dorong Akses Pendidikan Local Hero
Pertamina Berikan Beasiswa untuk Dorong Akses Pendidikan Local Hero
Pertamina
Pertamina Bangun Posko Mudik Sambut Arus Balik di Sejumlah Pelabuhan
Pertamina Bangun Posko Mudik Sambut Arus Balik di Sejumlah Pelabuhan
Pertamina
PIS Salurkan Bantuan dan Energi Kebaikan lewat Program BerSEAdekah di Wilayah Operasional
PIS Salurkan Bantuan dan Energi Kebaikan lewat Program BerSEAdekah di Wilayah Operasional
Pertamina
Jelang Arus Balik di Maluku, Pertamina Cek Ketersediaan dan Kualitas BBM di Ambon
Jelang Arus Balik di Maluku, Pertamina Cek Ketersediaan dan Kualitas BBM di Ambon
Pertamina
Begini Kesiapan Posko Mudik BUMN Sambut Arus balik di Bandara Soetta
Begini Kesiapan Posko Mudik BUMN Sambut Arus balik di Bandara Soetta
Pertamina
Bagikan artikel ini melalui
Oke