Desa Energi Berdikari Pertamina Raih Penghargaan di Enlit Asia 2024

Kompas.com - 09/10/2024, 20:17 WIB
A P Sari

Penulis

Direktur Proyek dan Operasi Pertamina New & Renewable Energy (Pertamina NRE) Norman Ginting saat menerima penghargaan ASEAN Electrification Project Of The Year pada ajang Enlit Asia 2024 di Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (8/10/2024).DOK. Pertamina Direktur Proyek dan Operasi Pertamina New & Renewable Energy (Pertamina NRE) Norman Ginting saat menerima penghargaan ASEAN Electrification Project Of The Year pada ajang Enlit Asia 2024 di Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (8/10/2024).

KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero) kembali mencatatkan prestasi dengan meraih penghargaan "ASEAN Electrification Project Of The Year" pada ajang Enlit Asia 2024 di Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (8/10/2024). 

Penghargaan itu diterima langsung oleh Direktur Proyek dan Operasi Pertamina New & Renewable Energy ( Pertamina NRE) Norman Ginting.

Penghargaan tersebut disebut menjadi bukti komitmen Pertamina dalam mendorong transisi energi dan pengembangan energi baru terbarukan di ASEAN.

"Kami mengucapkan terima kasih atas penghargaan ini. Pertamina akan terus mendukung upaya elektrifikasi dan transisi energi yang lebih bersih dan ramah lingkungan," ujar Norman melalui siaran persnya, Rabu (9/10/2024).

Baca juga: Pertamina International Shipping Bersihkan 14 Ton Sampah di Sungai Ciliwung

Proyek elektrifikasi yang membawa Pertamina pada penghargaan ini dinilai memiliki dampak signifikan dalam meningkatkan akses energi berkelanjutan khususnya untuk masyarakat di wilayah pedesaan.

Sebab, program Desa Energi Berdikari (DEB) Pertamina turut mendukung pencapaian target Net Zero Emission ( NZE) 2060.

Vice President Corporate Communication Pertamina  Fadjar Djoko Santoso menambahkan, Desa Energi Berdikari merupakan program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) Pertamina yang bertujuan mendukung ketahanan energi berbasis energi baru terbarukan, sekaligus peningkatan perekonomian masyarakat perdesaan.

Ia menjelaskan, sampai saat ini, Pertamina mengembangkan Desa Energi Berdikari di 85 titik di seluruh Indonesia.

Baca juga: Pertamina Hulu Rokan Hemat Biaya Rp 248 Miliar dari Metode Pemboran Cluster Drilling

Caranya, sebut dia, engan mengoptimalisasi energi baru terbarukan seperti tenaga surya, gas metana dan biogas, mikro hidro, biodiesel serta energi hybrid dari energi surya dan angin.

"Pemanfaatan energi bersih ini diharapkan dapat mendorong perkembangan perekonomian serta mengurangi emisi di wilayah tersebut,” ujar Fadjar.

Sebagai informasi, Enlit Asia merupakan salah satu forum energi terbesar di kawasan Asia yang mempertemukan para pemangku kepentingan dari industri energi, inovator, dan pengambil kebijakan untuk membahas isu-isu terkini terkait transisi energi dan keberlanjutan di kawasan ASEAN.

Terkini Lainnya
Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja bagi Perempuan dan Warga Binaan
Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja bagi Perempuan dan Warga Binaan
Pertamina
Pelita Air dan Elnuas Berkolaborasi Sediakan Layanan Penerbangan Korporasi
Pelita Air dan Elnuas Berkolaborasi Sediakan Layanan Penerbangan Korporasi
Pertamina
Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Berkelanjutan, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN
Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Berkelanjutan, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN
Pertamina
Catatkan Kinerja Terbaik Sepanjang Sejarah, PertaLife Insurance Bukukan Premi hingga Rp 1,25 Triliun
Catatkan Kinerja Terbaik Sepanjang Sejarah, PertaLife Insurance Bukukan Premi hingga Rp 1,25 Triliun
Pertamina
Pemain Bintang Dunia Jordan Thompson Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro
Pemain Bintang Dunia Jordan Thompson Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro
Pertamina
Pertamina, Hyundai, dan Pemprov Jabar Bangun Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung
Pertamina, Hyundai, dan Pemprov Jabar Bangun Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung
Pertamina
Peringati Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060
Peringati Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060
Pertamina
Satgas RAFI 2025 Usai, PGN Sukses Layani Gas Bumi ke 818.000 Pelanggan Tanpa Gangguan
Satgas RAFI 2025 Usai, PGN Sukses Layani Gas Bumi ke 818.000 Pelanggan Tanpa Gangguan
Pertamina
Pengguna MyPertamina Meningkat Selama Masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025
Pengguna MyPertamina Meningkat Selama Masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025
Pertamina
Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima
Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima
Pertamina
Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pertamina
Pecahkan Rekor, Pebalap Nasional Antusias Ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pecahkan Rekor, Pebalap Nasional Antusias Ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pertamina
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Ciptakan Multiplier Effect bagi UMKM dan Masyarakat
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Ciptakan Multiplier Effect bagi UMKM dan Masyarakat
Pertamina
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Komitmen Pertamina Dukung Pembalap Muda Berprestasi
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Komitmen Pertamina Dukung Pembalap Muda Berprestasi
Pertamina
Lewat Program Sahabat Istimewa Pertamina, PHE Wujudkan Asa dan Mimpi Anak-anak Disabilitas
Lewat Program Sahabat Istimewa Pertamina, PHE Wujudkan Asa dan Mimpi Anak-anak Disabilitas
Pertamina
Bagikan artikel ini melalui
Oke