Hangatkan Suasana Ramadhan dan Idul Fitri, KAI Hadirkan Livery Tematik di Lokomotif hingga Kabin Penumpang

Kompas.com - 14/03/2025, 11:38 WIB
A P Sari,
Inang Sh

Tim Redaksi

KAI menghadirkan Livery Tematik Idul Fitri 1446 Hijriah untuk merayakan Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini.DOK. KAI KAI menghadirkan Livery Tematik Idul Fitri 1446 Hijriah untuk merayakan Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini.

KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menghadirkan nuansa Ramadhan dan Idul Fitri yang semakin meriah dengan pemasangan livery tematik Idul Fitri 1446 Hijriah (H) pada lokomotif, body eksterior kereta, dan kabin penumpang.

Livery tematik itu akan menghiasi perjalanan beberapa kereta api unggulan KAI, seperti KA Bima, Argo Semeru, KA Argo Wilis, KA Turangga, KA Blambangan Ekspres, KA Gajayana, dan KA Argo Dwipangga.

Vice President Public Relations KAI Anne Purba mengatakan, livery tematik Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini dirancang dengan lebih menarik jika dibandingkan tahun sebelumnya.

Livery tersebut menampilkan karakter-karakter lucu yang menggambarkan suasana mudik Lebaran dengan kereta api.

"Dengan desain yang unik ini, diharapkan dapat memberikan kesan ceria dan bahagia bagi para pelanggan kereta api saat melakukan perjalanan mudik," ujarnya melalui siaran persnya, Jumat (14/3/2025).

Baca juga: KAI Beri Promo Tiket Kereta Mulai Rp 100.000, Ini Daftar 30 KA dari Jogja dan Solo

Desain livery itu merupakan hasil kolaborasi antara Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Kementerian Ekonomi Kreatif (Kemenekraf), Pionicorn, Komik Ga Jelas, serta karakter si Bedil dan Susi and Friend.

Dengan mengusung tema "Bersama KAI Menyambung Silaturahmi", KAI ingin menghadirkan pengalaman perjalanan yang lebih berwarna bagi pelanggan setia.

Contoh desain livery tematik Idul Fitri 1446 H tampak pada lokomotif yang menampilkan elemen-elemen khas Ramadhan dan Idul Fitri, seperti ketupat, masjid, serta motif-motif Islami lainnya.

Warna-warna cerah yang digunakan menciptakan nuansa penuh kegembiraan serta menyambut para pelanggan yang hendak pulang kampung untuk berkumpul dengan keluarga.

Kemudian, desain livery di body eksterior kereta mengisahkan perjalanan mudik dengan berbagai karakter yang sedang menikmati perjalanan menggunakan kereta api.

Baca juga: KAI Daop 6 Yogyakarta Hadirkan Promo Tiket Mudik Lebaran Mulai Rp 100.000, Catat Tanggalnya

Dengan ilustrasi yang dinamis, livery tersebut diharapkan dapat memberikan kesan hangat serta menyebarkan semangat kebersamaan kepada para penumpang.

KAI menghadirkan Livery Tematik Idul Fitri 1446 Hijriah untuk merayakan Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini.DOK. KAI KAI menghadirkan Livery Tematik Idul Fitri 1446 Hijriah untuk merayakan Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini.

Tak hanya di bagian luar, livery tematik juga diterapkan pada kabin penumpang untuk menghadirkan atmosfer Ramadhan dan Idul Fitri yang lebih mendalam.

Ornamen dekoratif serta ilustrasi menarik akan menemani para pelanggan sepanjang perjalanan mereka sehingga memberikan pengalaman mudik yang lebih menyenangkan.

Kehadiran karakter kartun Bedil dan Tuti dalam livery ini semakin menambah daya tarik visual. Karakter-karakter ini dikenal luas masyarakat dan diharapkan dapat memberikan kesan lebih dekat serta menghibur bagi penumpang, terutama anak-anak yang turut serta dalam perjalanan mudik.

Baca juga: KAI Setuju Lahan Dekat Rel Gang Royal Ditutup Permanen demi Cegah Prostitusi

Apresiasi kepada pelanggan

Anne menambahkan, pemasangan livery juga merupakan salah satu bentuk apresiasi KAI kepada para pelanggan setia yang memilih kereta api sebagai moda transportasi utama saat mudik Lebaran.

KAI, sebutnya, ingin menghadirkan pengalaman perjalanan yang tidak hanya nyaman dan aman, tetapi juga penuh keceriaan serta kenangan yang tak terlupakan.

"Dengan livery tematik ini, KAI juga ingin mengajak masyarakat untuk bersama-sama merayakan Ramdahan dan Idul Fitri dengan penuh kebahagiaan," katanya.

Anne juga berharap, momen mudik yang identik dengan silaturahmi dapat semakin berkesan dengan sentuhan kreatif dari KAI dan para kolaborator. 

Lebih lanjut, Anne mengatakan, KAI akan terus berinovasi menghadirkan berbagai program menarik guna meningkatkan kenyamanan dan kepuasan pelanggan.

Baca juga: Lahan KAI yang Jadi Tempat Prostitusi Gang Royal Sempat Dipagar, tapi Dibobol Warga

Beragam inisiatif, seperti promo mudik lebih awal dan Ramadan Festive, dirancang untuk memberikan pengalaman perjalanan yang lebih menyenangkan dan terjangkau bagi masyarakat.

"Kami berkomitmen untuk selalu memberikan yang terbaik bagi pelanggan kami, baik dalam bentuk layanan maupun pengalaman perjalanan yang menyenangkan," ucapnya.

Terkini Lainnya
Hadirkan Livery Idul Fitri, KAI Berkontribusi Dukung Kemajuan Industri Kreatif dan IP Lokal
Hadirkan Livery Idul Fitri, KAI Berkontribusi Dukung Kemajuan Industri Kreatif dan IP Lokal
Kereta Api Indonesia
KAI Hampir Jual 2 Juta Tiket KA Jarak Jauh, Ini 10 Rute Mudik Lebaran 1446 H Paling Diminati
KAI Hampir Jual 2 Juta Tiket KA Jarak Jauh, Ini 10 Rute Mudik Lebaran 1446 H Paling Diminati
Kereta Api Indonesia
Hangatkan Suasana Ramadhan dan Idul Fitri, KAI Hadirkan Livery Tematik di Lokomotif hingga Kabin Penumpang
Hangatkan Suasana Ramadhan dan Idul Fitri, KAI Hadirkan Livery Tematik di Lokomotif hingga Kabin Penumpang
Kereta Api Indonesia
KAI Hadirkan Promo Ramadan Festive 2025: Diskon Tiket hingga 20 persen dan Flash Sale Harga Spesial
KAI Hadirkan Promo Ramadan Festive 2025: Diskon Tiket hingga 20 persen dan Flash Sale Harga Spesial
Kereta Api Indonesia
Per Februari 2025, KA Ekonomi Jarak Jauh dan Lokal Catatkan 2.843.579 Penumpang
Per Februari 2025, KA Ekonomi Jarak Jauh dan Lokal Catatkan 2.843.579 Penumpang
Kereta Api Indonesia
Dirut KAI Isi Kuliah Umum di FEB UI, Bahas Perkeretaapian yang Ramah Lingkungan
Dirut KAI Isi Kuliah Umum di FEB UI, Bahas Perkeretaapian yang Ramah Lingkungan
Kereta Api Indonesia
1,85 Juta Tiket KA Jarak Jauh Terjual, Permintaan Masyarakat Terus Naik
1,85 Juta Tiket KA Jarak Jauh Terjual, Permintaan Masyarakat Terus Naik
Kereta Api Indonesia
KAI Group Lakukan Transfer Knowledge ke 196 Pegawai untuk Operasional Whoosh
KAI Group Lakukan Transfer Knowledge ke 196 Pegawai untuk Operasional Whoosh
Kereta Api Indonesia
Tingkatkan Layanan Transportasi Terjangkau, KAI Kirim 22 Kereta ke Sumatera
Tingkatkan Layanan Transportasi Terjangkau, KAI Kirim 22 Kereta ke Sumatera
Kereta Api Indonesia
KAI Hadirkan KA Pasundan Lebaran, Transportasi Terjangkau untuk Mudik Aman dan Nyaman
KAI Hadirkan KA Pasundan Lebaran, Transportasi Terjangkau untuk Mudik Aman dan Nyaman
Kereta Api Indonesia
KAI Group Layani 78,5 Juta Penumpang Selama 2 Bulan Pertama 2025
KAI Group Layani 78,5 Juta Penumpang Selama 2 Bulan Pertama 2025
Kereta Api Indonesia
Mudik Aman, KAI Dukung Program DJKA Angkut Motor Gratis Pakai Kereta Api
Mudik Aman, KAI Dukung Program DJKA Angkut Motor Gratis Pakai Kereta Api
Kereta Api Indonesia
Jalur Kereta Api Stasiun Gubug-Karangjati Kembali Dibuka, Siap Layani 50 Perjalanan
Jalur Kereta Api Stasiun Gubug-Karangjati Kembali Dibuka, Siap Layani 50 Perjalanan
Kereta Api Indonesia
Harga Tiket mulai Rp 10.000, Ini Daftar KA Ekonomi Antarkota Jarak Jauh di Pulau Jawa dan Sumatera
Harga Tiket mulai Rp 10.000, Ini Daftar KA Ekonomi Antarkota Jarak Jauh di Pulau Jawa dan Sumatera
Kereta Api Indonesia
Sambut Lebaran, KAI Sediakan 4,5 Juta Tiket dengan 9.572 Perjalanan Selama 22 Hari
Sambut Lebaran, KAI Sediakan 4,5 Juta Tiket dengan 9.572 Perjalanan Selama 22 Hari
Kereta Api Indonesia
Bagikan artikel ini melalui
Oke