HUT Ke-10, HKI Nyatakan Komitmennya Bangun Infrastruktur Berkelanjutan di Tanah Air

Kompas.com - 25/03/2025, 16:13 WIB
A P Sari,
I Jalaludin S

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tercatat sudah 10 tahun PT Hutama Karya Infrastruktur ( HKI) membangun infrastruktur berkelanjutan di Indonesia.

Sejak 2015, HKI berkontribusi menghadirkan kemudahan dan konektivitas melalui pembangunan infrastruktur, khususnya jaringan jalan tol di Pulau Jawa dan Sumatra.

Lebih dari sekadar membangun fisik jalan, HKI turut serta dalam menciptakan dampak positif yang lebih luas, yaitu pertumbuhan ekonomi serta meningkatkan mobilitas masyarakat.

Komitmen HKI itu juga tercermin dalam implementasi program tanggung jawab sosial dan lingkungan ( TJSL) yang berkelanjutan serta menghadirkan nilai tambah bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

Hingga usianya yang ke-10, HKI telah berhasil menyelesaikan sejumlah ruas Jalan Tol Trans Sumatera ( JTTS) dan jalan tol lainnya di Pulau Jawa.

Baca juga: HKI Percepat Pembangunan Tol Probolinggo-Banyuwangi, Siap Dukung Arus Mudik Lebaran 2025

Total ada 435 kilometer (km) ruas JTTS yang telah dibangun HKI. Rinciannya, Tol Medan-Binjai sepanjang 17 km, Palembang-Indralaya, Pekanbaru-Dumai (131 km), Pekanbaru-Bangkinang (40 km), Indralaya-Prabumulih (65 km), Binjai-Pangkalan Brandan (57 km), dan Padang-Sicincin (36 km).

Karya HKI lainnya di Pulau Jawa, yakni Jalan Tol Mojokerto-Kertosono Seksi II (19 km) dan Cinere-Jagorawi Seksi II (5 km). 

Direktur Utama HKI Aji Prasetyanti mengatakan, penyelesaian ruas JTTS itu menjadi penanda arus mobilitas barang dan orang di Pulau Jawa dan Sumatera.

Kemudahan mobilitas itu, sebutnya, mendatangkan dampak ekonomi bagi masyarakat Sumatera.

"Sementara itu, dari sisi sosial, jarak tempuh masyarakat dari satu kota ke kota lainnya di Sumatera semakin singkat sehingga mereka lebih nyaman dalam berkendara," ucap Aji melalui siaran persnya, Selasa (25/3/2025).

Baca juga: Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Optimalisasi Kawasan Industri, BRI Jalin Kerja Sama dengan HKI

HKI dukung SDGs lewat TJSL

Tidak hanya hadir melalui pembangunan infrastruktur, HKI juga berkomitmen untuk kegiatan TJSL yang mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan pada pilar sosial, ekonomi, dan lingkungan yang selaras dengan Sustainable Development Goals (SDGs). 

Pada pilar sosial, HKI melaksanakan beberapa program yang berfokus pada pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan sosial.

Sejumlah program itu, seperti pemberian beasiswa kursus dan pelatihan untuk anak panti asuhan serta peningkatan infrastruktur pendidikan dan fasilitas kesehatan di daerah.

Kemudian, pembangunan daycare untuk karyawan dan pemberian bantuan untuk korban bencana alam di sekitar wilayah operasional. 

Pada pilar lingkungan, HKI membangun sejumlah titik sumber air bersih dan mandi cuci kakus (MCK) umum untuk masyarakat.

Baca juga: Buktikan Komitmen ESG, HKI Sulap 1,9 Ton Kertas Bekas Jadi Kalender dan Cinderamata

Sebagai bentuk tanggung jawab atas proses bisnis, HKI mengolah sampah kertas perusahaan menjadi cendera mata perusahaan yang sekaligus memberdayakan kelompok ibu rumah tangga di Bogor.

HKI juga melakukan restorasi mangrove yang bekerja sama dengan Lembaga Desa Pengelola Hutan Desa (LDPHD) di Banyuasin, Sumatera Selatan. 

Jaringan tol yang dibangun HKI.DOK. HKI Jaringan tol yang dibangun HKI.

Pada pilar ekonomi, HKI berupaya menghadirkan inklusivitas melalui program pemagangan dan pelatihan untuk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang dimiliki penyandang disabilitas di tiga kota sekaligus, yakni Jombang, Medan, dan Pekanbaru.

HKI juga melakukan pelatihan untuk UMKM dan membantu memasarkan produk UMKM binaan melalui Galeri UMKM di HK Tower.

Dari sisi pembangunan infrastruktur desa, HKI hadir membangun sejumlah jembatan gantung untuk membantu akses warga desa di Pulau Sumatera.

Baca juga: Buktikan Komitmen ESG, HKI Sulap 1,9 Ton Kertas Bekas Jadi Kalender dan Cinderamata

”Seluruh bentuk program TJSL yang HKI laksanakan adalah bentuk komitmen HKI untuk selalu menghadirkan kebaikan bagi masyarakat selain menghadirkan infrastruktur berkualitas,” tutur Aji.

Siap bangun infrastruktur berkelanjutan

Menyambut usianya yang ke-10, HKI siap bergerak membangun infrastruktur berkelanjutan masa depan. Hal ini tertuang dalam tema HUT ke-10 HKI, yakni "Honoring the Past, Shaping the Sustainable Future".

Dengan pengalaman membangun JTTS dan infrastruktur lainnya, HKI ingin terus bergerak membangun infrastruktur masa depan yang penuh tantangan dan memerlukan sumber daya manusia (SDM) andal.

HKI bahkan memiliki misi membangun infrastruktur berkualitas serta berdampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.

Oleh karena itu, HKI terus berinovasi dan beradaptasi mengikuti perkembangan teknologi serta kebutuhan infrastruktur yang berkelanjutan.

Baca juga: HKI Sulap Limbah Kertas 1,9 Ton Jadi Kalender dan Cinderamata

Aji menjelaskan, HKI berkomitmen menjadi bagian dari kemajuan dalam negeri melalui pembangunan tol yang menghubungkan sejumlah wilayah serta program TJSL yang berorientasi keberlanjutan.

”Dengan semangat kolaborasi dan inovasi, HKI siap melangkah menuju dekade berikutnya, serta membawa konektivitas dan pembangunan yang lebih inklusif bagi seluruh masyarakat Indonesia," ujarnya.

Perlu diketahui, saat ini HKI tengah menyelesaikan pembangunan JTTS, tepatnya Tol Lingkar Pekanbaru, Betung-Jambi Seksi 1A, Betung-Jambi Seksi 1B, Betung-Jambi Seksi 2A, dan Betung-Jambi Seksi 2B, Betung-Jambi Seksi 4, Palembang-Betung Seksi III, dan Palembang-Betung Struktur.

Kemudian, terdapat pula proyek non-JTTS, yakni Jalan Tol Jakarta–Cikampek Selatan II Paket  IIA.

Baca juga: Soal Aktivitas Ormas, HKI: Investor Akhirnya Nulis Surat Langsung ke Presiden...

Terkini Lainnya
Percepat Penanganan Ruas Jalan Pascabencana Sumbar, HKI Uji Coba

Percepat Penanganan Ruas Jalan Pascabencana Sumbar, HKI Uji Coba "Open Traffic" di Akses Lembah Anai

Hutama Karya
HKI Bangun Tol Bogor–Serpong via Parung, Akses Cepat Penghubung Jabodetabek

HKI Bangun Tol Bogor–Serpong via Parung, Akses Cepat Penghubung Jabodetabek

Hutama Karya
Terapkan ESG di Programnya, HKI Raih Dua Penghargaan Platinum di Asian Impact Awards 2025

Terapkan ESG di Programnya, HKI Raih Dua Penghargaan Platinum di Asian Impact Awards 2025

Hutama Karya
HKI-Acset-NK Tuntaskan Tol Probolinggo–Banyuwangi Paket II, Waktu Tempuh Lebih Singkat

HKI-Acset-NK Tuntaskan Tol Probolinggo–Banyuwangi Paket II, Waktu Tempuh Lebih Singkat

Hutama Karya
Tingkatkan Empati di Lingkungan Perusahaan, HKI Ajak Karyawan Kunjungi Panti Sosial

Tingkatkan Empati di Lingkungan Perusahaan, HKI Ajak Karyawan Kunjungi Panti Sosial

Hutama Karya
Komitmen Terapkan ESG, HKI Berdayakan Perempuan Pasar Dongko lewat Pelatihan Keuangan

Komitmen Terapkan ESG, HKI Berdayakan Perempuan Pasar Dongko lewat Pelatihan Keuangan

Hutama Karya
HUT Ke-10, HKI Nyatakan Komitmennya Bangun Infrastruktur Berkelanjutan di Tanah Air

HUT Ke-10, HKI Nyatakan Komitmennya Bangun Infrastruktur Berkelanjutan di Tanah Air

Hutama Karya
HKI Percepat Pembangunan Tol Probolinggo-Banyuwangi, Siap Dukung Arus Mudik Lebaran 2025

HKI Percepat Pembangunan Tol Probolinggo-Banyuwangi, Siap Dukung Arus Mudik Lebaran 2025

Hutama Karya
Dukung Hari Gizi Nasional, PT Bhirawa Steel Gelar

Dukung Hari Gizi Nasional, PT Bhirawa Steel Gelar "Program Bingkisan Bergizi" Balita Stunting Desa Tandes Surabaya

Hutama Karya
Tol Pekanbaru-XIII Koto Kampar Perkuat Akses Antarprovinsi dan Pariwisata

Tol Pekanbaru-XIII Koto Kampar Perkuat Akses Antarprovinsi dan Pariwisata

Hutama Karya
Pembangunan Bendungan Way Apu Tetap Terkendali, meski Alami Overtopping Akibat Cuaca Ekstrem

Pembangunan Bendungan Way Apu Tetap Terkendali, meski Alami Overtopping Akibat Cuaca Ekstrem

Hutama Karya
Tanggapan Pengamat Kebijakan Publik terhadap Terbitnya Perpres Nomor 42 Tahun 2024

Tanggapan Pengamat Kebijakan Publik terhadap Terbitnya Perpres Nomor 42 Tahun 2024

Hutama Karya
Hingga November 2022, Anak Usaha Hutama Karya PT HKA Catatkan Pendapatan Rp 2,99 Triliun

Hingga November 2022, Anak Usaha Hutama Karya PT HKA Catatkan Pendapatan Rp 2,99 Triliun

Hutama Karya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Apresiasi Spesial
Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme KOMPAS.com
Rp
Minimal apresiasi Rp 5.000
Dengan mengirimkan pesan apresiasi kamu menyetujui ketentuan pengguna KOMPAS.com. Pelajari lebih lanjut.
Apresiasi Spesial
Syarat dan ketentuan
  1. Definisi
    • Apresiasi Spesial adalah fitur dukungan dari pembaca kepada KOMPAS.com dalam bentuk kontribusi finansial melalui platform resmi kami.
    • Kontribusi ini bersifat sukarela dan tidak memberikan hak kepemilikan atau kendali atas konten maupun kebijakan redaksi.
  2. Penggunaan kontribusi
    • Seluruh kontribusi akan digunakan untuk mendukung keberlangsungan layanan, pengembangan konten, dan operasional redaksi.
    • KOMPAS.com tidak berkewajiban memberikan laporan penggunaan dana secara individual kepada setiap kontributor.
  3. Pesan & Komentar
    • Pembaca dapat menyertakan pesan singkat bersama kontribusi.
    • Pesan dalam kolom komentar akan melewati kurasi tim KOMPAS.com
    • Pesan yang bersifat ofensif, diskriminatif, mengandung ujaran kebencian, atau melanggar hukum dapat dihapus oleh KOMPAS.com tanpa pemberitahuan.
  4. Hak & Batasan
    • Apresiasi Spesial tidak dapat dianggap sebagai langganan, iklan, investasi, atau kontrak kerja sama komersial.
    • Kontribusi yang sudah dilakukan tidak dapat dikembalikan (non-refundable).
    • KOMPAS.com berhak menutup atau menonaktifkan fitur ini sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
  5. Privasi & Data
    • Data pribadi kontributor akan diperlakukan sesuai dengan kebijakan privasi KOMPAS.com.
    • Informasi pembayaran diproses oleh penyedia layanan pihak ketiga sesuai dengan standar keamanan yang berlaku.
  6. Pernyataan
    • Dengan menggunakan Apresiasi Spesial, pembaca dianggap telah membaca, memahami, dan menyetujui syarat & ketentuan ini.
  7. Batasan tanggung jawab
    • KOMPAS.com tidak bertanggung jawab atas kerugian langsung maupun tidak langsung yang timbul akibat penggunaan fitur ini.
    • Kontribusi tidak menciptakan hubungan kerja, kemitraan maupun kewajiban kontraktual lain antara Kontributor dan KOMPAS.com
Gagal mengirimkan Apresiasi Spesial
Transaksimu belum berhasil. Coba kembali beberapa saat lagi.
Kamu telah berhasil mengirimkan Apresiasi Spesial
Terima kasih telah menjadi bagian dari Jurnalisme KOMPAS.com