Raih 3 Penghargaan Bergengsi, PTPP Buktikan Bisa Inovatif dan Visioner di Industri Konstruksi

Kompas.com - 24/03/2025, 16:55 WIB
A P Sari,
Inang Sh

Tim Redaksi

PTPP mendapatkan dua penghargaan pada ajang Anugerah BUMN 2025.
PTPP mendapatkan dua penghargaan pada ajang Anugerah BUMN 2025.(DOK. PTPP)

KOMPAS.com - PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk atau PTPP meraih tiga penghargaan pada ajang Anugerah BUMN 2025 dan 6th Anniversary Indonesia Best 50 CEO Awards 2025 dari Media Iconomics pada Rabu (19/3/2025).

Dua penghargaan didapatkan pada Anugerah BUMN 2025Pertama, The Best CEO Leading Change and Innovation kepada Direktur Utama PTPP Novel Arsyad.

Novel dianggap memiliki kepemimpinan visioner dan inovatif dalam mendorong perubahan dan memperkuat daya saing perusahaan di tengah tantangan industri konstruksi.

Penghargaan kedua, yakni kategori Transformasi Organisasi, diberikan kepada PTPP atas keberhasilan perusahaan dalam melakukan perubahan strategis demi meningkatkan kinerja dan efisiensi operasional.

CEO BUMN Track SH Sutarto mengatakan, Anugerah BUMN 2025 menjadi panggung kehormatan bagi mereka yang berkontribusi terhadap peningkatan daya saing badan usaha milik negara (BUMN) secara global.

Baca juga: Program Rebuild Tomorrow Project PTPP Bantu Renovasi dan Sediakan Air Bersih di SMPN 2 Kupang Tengah

Ajang tersebut juga menjadi inspirasi bagi perusahaan lainnya untuk terus memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara.

"Ini sekaligus menegaskan pentingnya inovasi dan sinergi BUMN dalam memperkuat perekonomian nasional," ujar Sutarto melalui siaran persnya, Senin (24/3/2025).

Selain Anugerah BUMN 2025, Novel juga mendapatkan penghargaan pada ajang 6th Anniversary Indonesia Best 50 CEO Awards 2025 dari Media Iconomics.

Corporate Secretary PTPP Joko Raharjo menjelaskan, penghargaan itu diberikan kepada para pemimpin terbaik di Indonesia yang menunjukkan kepemimpinan kuat, inovatif, dan berkontribusi signifikan terhadap pertumbuhan perusahaan.

Lewat tiga penghargaan itu, kata dia, PTPP semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu BUMN terdepan di sektor konstruksi dan infrastruktur.

"Dengan kepemimpinan yang visioner dan transformasi yang berkelanjutan, PTPP terus berkomitmen untuk berinovasi dan memberikan kontribusi terbaik bagi pembangunan Indonesia," ujar Joko.

Baca juga: PTPP Siap Rampungkan Overlay Runway Selatan CGK dengan Standar Tinggi

Terkini Lainnya
Terapkan Teknologi NATM, Proyek Terowongan Sultan Alimuddin-Kakap yang Digarap PTPP Capai 91,7 Persen
Terapkan Teknologi NATM, Proyek Terowongan Sultan Alimuddin-Kakap yang Digarap PTPP Capai 91,7 Persen
PT PP (Persero) Tbk
PTPP Fasilitasi 4.000 Pemudik dalam Program Mudik Gratis BUMN 2025
PTPP Fasilitasi 4.000 Pemudik dalam Program Mudik Gratis BUMN 2025
PT PP (Persero) Tbk
Raih Kontrak Baru Rp 2,9 Triliun pada Awal 2025, PTPP Optimistis Tembus Target Tahunan
Raih Kontrak Baru Rp 2,9 Triliun pada Awal 2025, PTPP Optimistis Tembus Target Tahunan
PT PP (Persero) Tbk
Raih 3 Penghargaan Bergengsi, PTPP Buktikan Bisa Inovatif dan Visioner di Industri Konstruksi
Raih 3 Penghargaan Bergengsi, PTPP Buktikan Bisa Inovatif dan Visioner di Industri Konstruksi
PT PP (Persero) Tbk
Program Rebuild Tomorrow Project PTPP Bantu Renovasi dan Sediakan Air Bersih di SMPN 2 Kupang Tengah
Program Rebuild Tomorrow Project PTPP Bantu Renovasi dan Sediakan Air Bersih di SMPN 2 Kupang Tengah
PT PP (Persero) Tbk
PTPP Siap Rampungkan Overlay Runway Selatan CGK dengan Standar Tinggi
PTPP Siap Rampungkan Overlay Runway Selatan CGK dengan Standar Tinggi
PT PP (Persero) Tbk
Wujudkan Akses Listrik dan Air Bersih di Batam, PTPP dan 22 BUMN Hadirkan PLTS dan Reverse Osmosis
Wujudkan Akses Listrik dan Air Bersih di Batam, PTPP dan 22 BUMN Hadirkan PLTS dan Reverse Osmosis
PT PP (Persero) Tbk
PTPP Rampungkan Pelebaran Lajur Ke-3 Tol Cikopo-Palimanan, Siap Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2025
PTPP Rampungkan Pelebaran Lajur Ke-3 Tol Cikopo-Palimanan, Siap Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran 2025
PT PP (Persero) Tbk
Dukung Layanan Kesehatan, PTPP Dukung Proyek RS Harapan Kita-Tokushukai Senilai Rp 863,8 Miliar
Dukung Layanan Kesehatan, PTPP Dukung Proyek RS Harapan Kita-Tokushukai Senilai Rp 863,8 Miliar
PT PP (Persero) Tbk
Progres Jalan Lintas Selatan Lot 2 Bululawang-Sidomulyo-Tambakrejo Kini 69,860 Persen, Lampaui Target Realisasi
Progres Jalan Lintas Selatan Lot 2 Bululawang-Sidomulyo-Tambakrejo Kini 69,860 Persen, Lampaui Target Realisasi
PT PP (Persero) Tbk
De Tjolomadoe, Ikon Wisata Heritage yang Berhasil Direvitalisasi PTPP
De Tjolomadoe, Ikon Wisata Heritage yang Berhasil Direvitalisasi PTPP
PT PP (Persero) Tbk
Terus Digarap, Proyek Terminal Kalibaru Tahap 1B Capai 75 Persen
Terus Digarap, Proyek Terminal Kalibaru Tahap 1B Capai 75 Persen
PT PP (Persero) Tbk
PTPP: Danantara Penting untuk Membangun Kemandirian dan Keberlanjutan Ekonomi
PTPP: Danantara Penting untuk Membangun Kemandirian dan Keberlanjutan Ekonomi
PT PP (Persero) Tbk
Groundbreaking Pembangunan RS Adhyaksa Jambi, PTPP: Ini Komitmen Mendukung Sistem Kesehatan Nasional
Groundbreaking Pembangunan RS Adhyaksa Jambi, PTPP: Ini Komitmen Mendukung Sistem Kesehatan Nasional
PT PP (Persero) Tbk
Cegah Abrasi dan Lindungi Masyarakat, PTPP Tanam 1.000 Mangrove di Pesisir Tambakrejo
Cegah Abrasi dan Lindungi Masyarakat, PTPP Tanam 1.000 Mangrove di Pesisir Tambakrejo
PT PP (Persero) Tbk
Bagikan artikel ini melalui
Oke