Lewat Gaskita Pintar, PGN Targetkan 154.000 Jargas Rumah Tangga di Wilayah DKI Jakarta

Kompas.com - 08/04/2022, 12:50 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

Direktur Infrastruktur dan Teknologi PGN, Achmad Muchtasyar dalam workshop ?Percepatan Target Pelaksanaan Pembangunan Jargas di Wilayah DKI Jakarta? dengan Pemprov DKI Jakarta, Kamis (07/04/2022).
DOK. Humas PGN Direktur Infrastruktur dan Teknologi PGN, Achmad Muchtasyar dalam workshop ?Percepatan Target Pelaksanaan Pembangunan Jargas di Wilayah DKI Jakarta? dengan Pemprov DKI Jakarta, Kamis (07/04/2022).

KOMPAS.com - PT Perusahaan Gas Negara Tbk ( PGN) selaku subholding gas Pertamina berupaya menargetkan pembangunan 154.000 jaringan gas (jargas) rumah tangga di wilayah Daerah Khusus Ibu Kota ( DKI) Jakarta pada 2022.

Upaya tersebut diwujudkan PGN melalui produk Gaskita Pintar dengan harga Rp 10.000 per meter kubik (m3).

Direktur Infrastruktur dan Teknologi PGN Achmad Muchtasyar mengatakan, pembangunan jargas rumah tangga telah teregulasi secara lengkap dan didukung penuh oleh pemerintah.

“Infrastrukturnya merupakan objek vital, sehingga semua pihak perlu mendukung terselenggaranya jargas,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (8/4/2022).

Baca juga: Percepat Pembangunan Jargas di Selatan Jawa, Subholding Gas Pertamina Rangkul Pemda

Oleh karenanya, lanjut Achmad, dukungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dibutuhkan, khususnya dalam kemudahan hal perizinan terhadap pembangunan jargas rumah tangga di wilayah tersebut.

Pernyataan tersebut ia sampaikan dalam workshop “Percepatan Target Pelaksanaan Pembangunan Jargas di Wilayah DKI Jakarta” dengan Pemprov DKI Jakarta, Kamis (07/04/2022).

Sebelum pelaksanaan pekerjaan, Achmad menjelaskan bahwa dalam pekerjaan pembangunan jargas, rumah tangga di wilayah DKI Jakarta memerlukan izin penempatan jaringan utilitas.

“Sebab, jargas rumah tangga masuk ke dalam kategori jaringan utilitas, yaitu sistem jaringan instalasi dalam bentuk kabel atau pipa,” jelas dia.

Baca juga: Hingga 31 Maret, Pasang Jargas PGN Dibebaskan Biaya Instalasi

Oleh karena itu, Achmad menyatakan, dukungan berupa kemudahan perizinan Pemprov DKI Jakarta sangat penting dalam pembangunan jargas rumah tangga.

Selain rumah tangga, sebut dia, PGN juga diberikan penugasan untuk mengembangkan jargas ke rusun-rusun di wilayah DKI Jakarta.

Dalam hal itu, PGN telah bekerja sama dengan PT Jakarta Propertindo (Jakpro) untuk mengembangkan jargas kepada 17 rusun yang dikelola oleh Pemprov DKI Jakarta dengan total potensi sebanyak 11.442 unit.

“PGN mengucapkan terima kasih kepada Pemprov DKI Jakarta atas dukungan dalam memastikan program pembangunan jargas PGN dan memberikan manfaat kepada warganya sehingga dapat berjalan tanpa kendala,” ujar Achmad.

Baca juga: Catatkan Kinerja Positif, PGN Raih Laba Bersih 303,8 Juta Dollar AS Pada 2021

Manfaat dan kelebihan Gaskita Pintar

Pada kesempatan tersebut, Achmad mengatakan, pemanfaatan jargas bagi masyarakat DKI Jakarta akan memberikan nilai tambah berupa penghematan biaya energi, produk yang lebih praktis, nyaman, dan aman.

“Sedangkan bagi perkembangan DKI Jakarta, jargas PGN membawa banyak manfaat. Khususnya dalam mewujudkan smart city, program Langit Bersih, dan mengurangi kepadatan lalu lintas. Ini karena untuk menyalurkan gas bumi ke pelanggan tidak memerlukan kendaraan operasional,” jelasnya.

Untuk pelanggan sendiri, PGN akan memastikan mereka mendapatkan kelebihan dari Gaskita Pintar.

Adapun kelebihan tersebut, di antaranya berupa gratis biaya instalasi pipa gas menuju peralatan gas (kompor) sampai dengan 15 meter (m).

Baca juga: Proyek Pipa Gas Cirebon-Semarang Akan Didanai APBN

Kemudian, gratis konversi kompor sampai dengan dua tungku, dan gratis satu kali pemeriksaan keamanan pipa.

Tak hanya itu, pelanggan akan mendapatkan gratis asuransi kebakaran sampai dengan 30 juta.

Dengan penggunaan jargas Gaskita Pintar seharga Rp 10.000, pelanggan dapat menghemat biaya sekitar 47 persen, jika dibandingkan dengan liquefied petroleum gas (LPG) nonsubsidi.

Penghematan biaya itu dibuktikan berdasarkan pengujian untuk memasak air 10 liter (l), pengeluaran biaya menggunakan gas sebesar Rp 1.688. Sementara jika menggunakan LPG, diperlukan biaya Rp 2.095.

Terkini Lainnya
Nusantara Regas Rampungkan Turn Around Fasilitas Operasional Saat Libur Lebaran 2025
Nusantara Regas Rampungkan Turn Around Fasilitas Operasional Saat Libur Lebaran 2025
PGN
Buka Jargas di Tangsel, PGN Perluas Akses Energi Bersih untuk Keluarga
Buka Jargas di Tangsel, PGN Perluas Akses Energi Bersih untuk Keluarga
PGN
Mudik Gratis 2025, PGN Berangkatkan 1.267 Pemudik dengan 27 Bus
Mudik Gratis 2025, PGN Berangkatkan 1.267 Pemudik dengan 27 Bus
PGN
GasKita Kian Diminati, PGN Raih Penghargaan Branding Bergengsi
GasKita Kian Diminati, PGN Raih Penghargaan Branding Bergengsi
PGN
Bersama BSB City, PGN Dukung Pengembangan Real Estate Hijau dan Modern di Kota Semarang
Bersama BSB City, PGN Dukung Pengembangan Real Estate Hijau dan Modern di Kota Semarang
PGN
PGN Rutin Sosialisasi Keamanan Penggunaan Jargas Selama Nataru 2024
PGN Rutin Sosialisasi Keamanan Penggunaan Jargas Selama Nataru 2024
PGN
PGN Siap Jaga Penyaluran Gas Bumi 853 BBTUD Selama Nataru 2024/2025
PGN Siap Jaga Penyaluran Gas Bumi 853 BBTUD Selama Nataru 2024/2025
PGN
Perkuat Peran Gas Bumi di Masa Transisi Energi, PGN Sabet 7 Penghargaan BPH Migas 2024
Perkuat Peran Gas Bumi di Masa Transisi Energi, PGN Sabet 7 Penghargaan BPH Migas 2024
PGN
Dukung Pencapaian NZE, PGN Pasang Converter Kit BBG di 67 Taksi Online
Dukung Pencapaian NZE, PGN Pasang Converter Kit BBG di 67 Taksi Online
PGN
Lewat Satgas Nataru 2024, PGN Pastikan Keandalan Penyaluran Gas ke Lebih dari 815.000 Pelanggan
Lewat Satgas Nataru 2024, PGN Pastikan Keandalan Penyaluran Gas ke Lebih dari 815.000 Pelanggan
PGN
PGN LNG Indonesia Gabung Proyek Pengembangan Gasifikasi Papua Utara
PGN LNG Indonesia Gabung Proyek Pengembangan Gasifikasi Papua Utara
PGN
PGN Teken PJB LNG dengan Pelanggan Industri di Kawasan Timur Indonesia
PGN Teken PJB LNG dengan Pelanggan Industri di Kawasan Timur Indonesia
PGN
Tingkatkan Kinerja Operasi, Berikut Langkah Subholding Gas Jaga Keandalan Pipa Minyak dan BBM
Tingkatkan Kinerja Operasi, Berikut Langkah Subholding Gas Jaga Keandalan Pipa Minyak dan BBM
PGN
Sejalan Asta Cita Prabowo-Gibran, Bisnis PGN Optimalkan Peran Gas Bumi dan Ekonomi Hijau
Sejalan Asta Cita Prabowo-Gibran, Bisnis PGN Optimalkan Peran Gas Bumi dan Ekonomi Hijau
PGN
Lebih Lengkap dan Mudah, PGN Upgrade Aplikasi PGN Mobile untuk Rumah Tangga dan UMKM
Lebih Lengkap dan Mudah, PGN Upgrade Aplikasi PGN Mobile untuk Rumah Tangga dan UMKM
PGN
Bagikan artikel ini melalui
Oke