PGN Lakukan "Gas In" ke 5 Pelanggan Sektor Baja dan Logam

Kompas.com - 06/10/2020, 18:03 WIB
Inadha Rahma Nidya,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Pihak PGN saat melakukan gas in pada lima pelanggan baru sektor baja dan logam, Senin (5/10/2020), DOK. Humas PGN Pihak PGN saat melakukan gas in pada lima pelanggan baru sektor baja dan logam, Senin (5/10/2020),

KOMPAS.com – PT Perusahaan Gas Negara Tbk ( PGN) melakukan gas in (penyaluran gas pertama kali) kepada lima pelanggan sektor baja dan logam pada Senin (5/10/2020).

Kelima pelanggan itu yakni PT Krakatau Steel (KS), PT Karakatau Wajatama, PT Krakatau Posco, PT Indonesia Pos Chemtech Chosun Ref (IPCR), serta PT Stollberg Samil Indonesia.

Gas bumi yang disalurkan pada industri di Kota Baja Cilegon itu bersumber dari Pertamina EP (PEP) Asset II dan ConocoPhilips Grissik Ltd.

Direktur Komersial Faris Aziz mengatakan, dari lima pelanggan yang memiliki pangsa pasar nasional dan internasional tersebut, didapat penambahan penyerapan volume gas kurang lebih sebanyak 7,9 - 14,6 billion british thermal unit per day (BBTUD).

Penyaluran gas tersebut pun sekaligus menjadi proses akhir penugasan PGN dalam implementasi Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral ( Kepmen ESDM) Nomor 89K Tahun 2020.

Baca juga: Tingkatkan Daya Saing Industri, PGN Implementasikan Kepmen ESDM No 89K Tahun 2020

“Dengan penyaluran gas ke Krakatau Steel, Krakatau Wajatama, dan Krakatau Posco maka pelaksanaan Kepmen 89K/2020 di Jawa bagian Barat telah mencapai 99 persen,” ungkap Faris, seperti dalam keterangan tertulisnya.

Lebih lanjut, Faris menjelaskan, 185 dari 189 industri yang berada dalam daftar penugasan Kepmen ESDM 89K/2020 sudah menerima manfaat.

Sementara itu, sebanyak satu pelanggan sedang menunggu proses pengalihan sumber pasokan dan tiga pelanggan lainnya berhenti berlangganan gas PGN.

Faris pun berharap, pelanggan-pelanggan baru pada sektor industri baja itu dapat memaksimalkan volume pemakaian gas di kegiatan bisnisnya sesuai kontrak yang telah disepakati.

PT IPCR dan PT Stollberg sebagai industri pendukung baja juga diharapkan mendapat manfaat nyata dari penyerapan gas bumi yang efisien.

“Kami harap manfaat Kepmen ESDM 89K/2020 dapat menunjang kegiatan bisnis dan daya saing produk,” kata Faris.

Terkini Lainnya
Meski Libur Idul Fitri 2024, PGN Pastikan Penyaluran Gas Tetap Andal
Meski Libur Idul Fitri 2024, PGN Pastikan Penyaluran Gas Tetap Andal
PGN
Pastikan Layanan Gas Aman Selama Idul Fitri, PGN Pastikan Satgas Rafi 2024 Siap Siaga
Pastikan Layanan Gas Aman Selama Idul Fitri, PGN Pastikan Satgas Rafi 2024 Siap Siaga
PGN
Jaga Keberlanjutan Pemanfaatan Gas Industri, PGN Gelar Customer Business Gathering
Jaga Keberlanjutan Pemanfaatan Gas Industri, PGN Gelar Customer Business Gathering
PGN
Gunakan Gas Bumi PGN, 99 Tenant dan 600 Tungku Mal Kota Kasablanka Kompetitif Layani Pengunjung
Gunakan Gas Bumi PGN, 99 Tenant dan 600 Tungku Mal Kota Kasablanka Kompetitif Layani Pengunjung
PGN
PGN dan PIS Kolaborasi Bangun Infrastruktur, Moda Maritim, dan Pemanfaatan Energi Berbahan Bakar Rendah Karbon
PGN dan PIS Kolaborasi Bangun Infrastruktur, Moda Maritim, dan Pemanfaatan Energi Berbahan Bakar Rendah Karbon
PGN
PGN Resmikan HSSE Demo Room Medan untuk Tingkatkan Keamanan Aktivitas Operasi Gas Bumi
PGN Resmikan HSSE Demo Room Medan untuk Tingkatkan Keamanan Aktivitas Operasi Gas Bumi
PGN
PGN Optimistis Perkuat Eksistensi Bisnis Gas Bumi dan Ketahanan Energi
PGN Optimistis Perkuat Eksistensi Bisnis Gas Bumi dan Ketahanan Energi
PGN
PGN Catatkan Pendapatan 3,65 Miliar Dollar AS Selama 2023
PGN Catatkan Pendapatan 3,65 Miliar Dollar AS Selama 2023
PGN
Jelang Nyepi, Subholding Gas Pastikan Penyaluran Gaslink di Pulau Bali Tetap Andal
Jelang Nyepi, Subholding Gas Pastikan Penyaluran Gaslink di Pulau Bali Tetap Andal
PGN
Kembangkan Jaringan Gas di Kawasan Transit MRT, PGN dan PT MRT Jakarta Berkolaborasi
Kembangkan Jaringan Gas di Kawasan Transit MRT, PGN dan PT MRT Jakarta Berkolaborasi
PGN
Lewat Perjanjian Jual Beli Gas, PGN Pasok Gas Bumi untuk Industri Kaca di KIT Batang
Lewat Perjanjian Jual Beli Gas, PGN Pasok Gas Bumi untuk Industri Kaca di KIT Batang
PGN
Ini Cara PGN Subholding Gas Pertamina Hadapi Tantangan Optimasi Utilisasi Gas Bumi pada Masa Transisi
Ini Cara PGN Subholding Gas Pertamina Hadapi Tantangan Optimasi Utilisasi Gas Bumi pada Masa Transisi
PGN
Kerja Sama PTGN dan Likuid Nusantara Gas Jaga Ketersediaan LNG di Jawa-Bali dan Perluas Pasar
Kerja Sama PTGN dan Likuid Nusantara Gas Jaga Ketersediaan LNG di Jawa-Bali dan Perluas Pasar
PGN
PGN Sosialisasikan “GasKu”, Bahan Bakar Ramah Lingkungan dan Ramah Kantong di IIMS 2024
PGN Sosialisasikan “GasKu”, Bahan Bakar Ramah Lingkungan dan Ramah Kantong di IIMS 2024
PGN
Masuki Pasar Global, PGN Dapat Kesepakatan Jual Beli Kargo LNG Internasional
Masuki Pasar Global, PGN Dapat Kesepakatan Jual Beli Kargo LNG Internasional
PGN
Bagikan artikel ini melalui
Oke