Layanan TelkomGroup di Jayapura Sudah Beroperasi Kembali

Kompas.com - 21/05/2021, 10:59 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Masyarakat di Jayapura sedang menggunakan layanan WiFi.id di Wifi Corner Telkom Abepura.DOK. Humas Telkom Masyarakat di Jayapura sedang menggunakan layanan WiFi.id di Wifi Corner Telkom Abepura.

KOMPAS.com – Vice President Corporate Communication PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) Pujo Pramono mengatakan, seluruh layanan TelkomGroup sudah dapat digunakan pelanggan di Jayapura secara prioritas.

Adapun langkah tersebut dilakukan sebagai upaya dalam percepatan pemulihan layanan di Jayapura guna memastikan pelanggan dapat kembali menggunakan layanan TelkomGroup dengan nyaman.

“Dengan begitu masyarakat Jayapura dan sekitarnya sudah dapat beraktivitas kembali dengan menggunakan akses internet dari TelkomGroup," ujarnya, seperti dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima, Jumat (21/5/2021).

Pujo menjelaskan, layanan TelkomGroup yang sudah aktif kembali di Jayapura meliputi layanan suara dan data Telkomsel, IP VPN dengan bandwidth 70 Megabits per second ( Mbps) serta layanan Astinet untuk pelanggan korporasi, dan pemerintahan dengan total bandwidth hingga 149 Mbps.

Baca juga: Layanan TelkomGroup di NTT Kembali Berangsur-angsur Normal

“Adapun instansi layanan publik yang juga sudah aktif di antaranya rumah sakit (rs), Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian, Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Pemerintah Kota (Pemkot) Papua, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), sekolah dan kampus serta instansi lainnya,” ucapnya di Jakarta, Kamis (20/5/2021).

Sementara itu, lanjut dia, untuk layanan triple play IndiHome juga telah dapat digunakan. Bahkan layanan IndiHome TV pun sudah dapat dinikmati pelanggan dengan menyajikan live TV 16 channel.

Tak hanya itu, Pujo menyatakan, layanan WiFi.id yang terpasang di sepuluh lokasi Wifi Corner di Jayapura sudah dapat digunakan masyarakat.

“Khusus untuk Wifi Corner di Kandatel Sentani, Kandatel Abepura, Telkom STO 1 Jayapura dan Telkom BaseG dapat diakses secara gratis oleh masyarakat. Bahkan Telkom juga menyediakan media center untuk para jurnalis di Kantor Witel Papua,” imbuhnya.

Baca juga: Bantu Wujudkan Visi Indonesia Maju, Telkom Targetkan 50 WiFi Corner di Papua

Untuk diketahui, ketersediaan layanan TelkomGroup di Jayapura saat ini didukung bandwidth dengan kapasitas hingga 4,7 Gigabits per second (Gbps) melalui dukungan link satelit 2.662 Mbps, radio long haul Palapa Ring Timur 500 Mbps, dan radio long haul Sarmi-Biak 1.600 Mbps.

Meski demikian, Pujo mengaku, perbaikan akan terus dilakukan sembari menunggu penyelesaian proses penyambungan kabel bawah laut yang terputus dengan menggunakan kapal khusus.

“Untuk perbaikan kabel yang terputus, kami telah memberangkatkan kapal khusus dari Makassar menuju Jayapura pada Rabu (19/5/2021),” ujarnya.

Selain membawa tim ahli dalam melakukan penyambungan kabel, kata Pujo, kapal tersebut telah dilengkapi dengan perlengkapan teknis guna mendukung proses pengangkatan dan perbaikan kabel bawah laut.

Baca juga: Kabel Bawah Laut Telkom Putus, Jaringan Internet di Jayapura Terganggu

Sebelumnya, kapal telah mengantongi Surat Perintah Kerja Bawah Air (SPKBA) yang dikeluarkan oleh Direktur Jenderal (Dirjen) Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia (RI) dan dokumen security clearance.

“Proses perbaikan kabel ini dikawal langsung Telkom Infra, salah satu entitas anak usaha Telkom. Ditargetkan penyambungan kabel dapat selesai dilakukan pada minggu awal Juni 2021,” kata Pujo.

Terkini Lainnya
Dukung Digitalisasi Indonesia, Telkom Gandeng Microsoft Perkuat Kemitraan Strategis
Dukung Digitalisasi Indonesia, Telkom Gandeng Microsoft Perkuat Kemitraan Strategis
Telkom
Dukung Rekrutmen Bersama BUMN, Telkom Buka Lowker 250 Posisi
Dukung Rekrutmen Bersama BUMN, Telkom Buka Lowker 250 Posisi
Telkom
Peduli Pengembangan UMKM, Telkom Hadirkan Virtual Expo di Gernas BBI Sumbar
Peduli Pengembangan UMKM, Telkom Hadirkan Virtual Expo di Gernas BBI Sumbar
Telkom
Digitalisasi Indonesia Dorong Produktivitas hingga 120 Miliar Dollar AS pada 2025, Telkom Siapkan Infrastruktur
Digitalisasi Indonesia Dorong Produktivitas hingga 120 Miliar Dollar AS pada 2025, Telkom Siapkan Infrastruktur
Telkom
Telkom Raih Sejumlah Penghargaan dari Kementerian BUMN dalam Ajang BCOMMS 2022
Telkom Raih Sejumlah Penghargaan dari Kementerian BUMN dalam Ajang BCOMMS 2022
Telkom
Jelang MotoGP Mandalika, Telkom Uji Coba Kualitas Layanan di Lombok
Jelang MotoGP Mandalika, Telkom Uji Coba Kualitas Layanan di Lombok
Telkom
Akselerasi Transformasi Digital Indonesia, Telkom Luncurkan Leap
Akselerasi Transformasi Digital Indonesia, Telkom Luncurkan Leap
Telkom
Wujudkan Kedaulatan Digital, Telkomgroup Siap Dukung IKN Nusantara Menjadi Smart City
Wujudkan Kedaulatan Digital, Telkomgroup Siap Dukung IKN Nusantara Menjadi Smart City
Telkom
Tingkatkan Kualitas Broadband, Telkom Ikut Bangun Kabel Laut dari Asia Tenggara hingga Eropa
Tingkatkan Kualitas Broadband, Telkom Ikut Bangun Kabel Laut dari Asia Tenggara hingga Eropa
Telkom
Akselerasi Ekonomi Digital, Telkom Dukung UMK Lokal
Akselerasi Ekonomi Digital, Telkom Dukung UMK Lokal
Telkom
Dorong Talenta Digital Indonesia, Leap-Telkom Digital Luncurkan Program Beasiswa Pijar Camp
Dorong Talenta Digital Indonesia, Leap-Telkom Digital Luncurkan Program Beasiswa Pijar Camp
Telkom
 ITDRI Festival 2021 Jadi Wadah Digital Talent Telkom Pamerkan Karya dan Berkolaborasi
ITDRI Festival 2021 Jadi Wadah Digital Talent Telkom Pamerkan Karya dan Berkolaborasi
Telkom
Perkuat Kapasitas IT SDM Polri, Telkom Gelar Pelatihan
Perkuat Kapasitas IT SDM Polri, Telkom Gelar Pelatihan "Internetworking" Bersertifikasi
Telkom
SEA Today Sukses Tayangkan HUT RI, Dirut Telkom: Persembahan TelkomGroup untuk Membangun Indonesia
SEA Today Sukses Tayangkan HUT RI, Dirut Telkom: Persembahan TelkomGroup untuk Membangun Indonesia
Telkom
Melalui Startup Nium, TelkomGroup Harap Keamanan Transaksi Keuangan Perusahaan Indonesia Terjamin
Melalui Startup Nium, TelkomGroup Harap Keamanan Transaksi Keuangan Perusahaan Indonesia Terjamin
Telkom
Bagikan artikel ini melalui
Oke