KOMPAS.com – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk aktif berkontribusi dalam menangani coronavirus disease 2019 (Covid-19).
Hal tersebut ditunjukkan dengan penyerahan bantuan corporate social responsibility (CSR) berupa 44 ventilator kepada yayasan Badan Usaha Milik Negara ( BUMN).
Ventilator yang merupakan alat bantu pernapasan diserahkan langsung Vice President Corporate Communication Telkom Arif Prabowo, kepada Ketua Yayasan BUMN Untuk Indonesia Harjawan Balaningrath, di Jakarta, Kamis (23/4/2020).
“Di tengah pandemi ini ventilator menjadi kebutuhan yang sangat krusial. Semoga bantuan ini membantu rumah sakit dan tenaga medis,” kata Arif, seperti dalam keterangan tertulisnya.
Baca juga: Gandeng Banyak Startup, Telkom Hadirkan Indonesia Bergerak untuk Hadapi Covid-19
Selain itu, selama ini Telkom juga telah menyerahkan bantuan 2.989 alat pelindung diri (APD), 9.698 liter disinfektan, 15.240 masker, dan 4.350 hand sanitizer beragam ukuran.
Bantuan tersebut didistribusikan melalui kantor-kantor Telkom regional, Witel, serta Posko Bersama BUMN yang tersebar di 34 provinsi seluruh Indonesia.
“Mari saling bahu membahu hadapi Covid-19. dan semoga pandemi ini segera berlalu dan aktivitas kita dapat kembali normal,” kata Arif.