Menteri BUMN Harap Era Baru IndiHome Bisa Majukan Keluarga Indonesia

Kompas.com - 28/03/2019, 20:00 WIB
Mikhael Gewati

Editor

Menteri BUMN RI Rini Soemarno (kelima dari kanan) bersama Direktur Utama Telkom Alex J. Sinaga
(kedua dari kiri) dan Brand Ambassador IndiHome yakni Isyana Sarasvati (paling kanan), Jefri Nichol
(paling kiri), dan Keluarga Sasono saat acara The Next IndiHome di Jakarta, Senin (25/3).Dok. Humas PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) Menteri BUMN RI Rini Soemarno (kelima dari kanan) bersama Direktur Utama Telkom Alex J. Sinaga (kedua dari kiri) dan Brand Ambassador IndiHome yakni Isyana Sarasvati (paling kanan), Jefri Nichol (paling kiri), dan Keluarga Sasono saat acara The Next IndiHome di Jakarta, Senin (25/3).

KOMPAS.com – Menteri BUMN RI Rini Soemarno berharap melalui digital movement bertemakan #WujudkanDariRumah yang diluncurkan IndiHome bisa memajukan keluarga Indonesia dan meningkatkan kecerdasan anak-anak bangsa.

“Keluarga Indonesia bisa seperti itu asal didukung oleh konten-konten pendidikan dan kreativitas seperti yang ada di IndiHome tersebut,” ujar Rini Soemarno seperti dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima, Kamis (28/3/2019).

Rini sendiri mengatakan itu saat menghadiri peluncuran digital movement #WujudkanDariRumah pada event The Next IndiHome di Jakarta, Senin (25/3/2019).

Lebih lanjut Rini mengatakan, dengan melayani lebih dari 5,5 juta pelanggan di seluruh Indonesia, IndiHome diharapkan ke depannya bisa menjangkau seluruh masyarakat.

Tujuannya supaya masyarakat dapat merasakan semangat baru IndiHome melalui layanan dan konten yang semakin berkualitas.

“Hal ini sejalan dengan komitmen pemerintah untuk terus mendorong percepatan teknologi dan akses informasi. Makanya hadirnya IndiHome semoga dapat menjadi motor penggerak masyarakat digital Indonesia,” jelas Rini Soemarno.

Adapun tujuan IndiHome sendiri meluncurkan digital movement #WujudkanDariRumah, yakni untuk mengajak masyarakat Indonesia bisa mewujudkan mimpi yang dimulai dari langkah nyata di keluarga.

Caranya adalah dengan menikmati layanan telekomunikasi, informasi media dan edutainment yang berkualitas dari layanan triple play milik PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) ini.

Selain Menteri BUMN, peluncuran yang dilakukan pada event The Next IndiHome di Jakarta, Senin (25/3/2019) dihadiri oleh Direktur Utama Telkom Alex J. Sinaga, Direktur Consumer Service Telkom Siti Choiriana, Direksi BUMN, serta authorized dealer dan milenial BUMN.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama Telkom Alex J. Sinaga mengatakan, digital movement #WujudkanDariRumah adalah kampanye dari brand The Next Indihome. Nama terakhir ini diluncurkan untuk menemani keluarga Indonesia.

“The Next IndiHome membawa suasana keluarga menjadi lebih harmonis, happy, kreatif, dan penuh gairah. Ini merupakan wujud komitmen Telkom Indonesia untuk memberikan yang terbaik bagi keluarga Indonesia.”

Brand ambassador

Adapun untuk mendekatkan dan menginspirasi keluarga, Alex J. Sinaga mengatakan, beberapa publik figur sudah dipiih sebagai brand ambassador produk ini. Mereka Isyana Sarasvati, Jefri Nichol dan Keluarga Sasono.

Ketiga figur merupakan representasi dari semangat The Next IndiHome untuk mengajak masyarakat Indonesia berbagi cerita mengenai beragam nilai keluarga. Hal ini bisa menjadi inspirasi untuk memulai langkah dan menjalani minat mereka.

Perlu diketahui Digital Movement dengan hashtag #WujudkanDariRumah akan dilaksanakan dari 25 Maret 2019 sampai 30 April 2019. Selama masa itu masyarakat Indonesia bisa berbagi tentang aktivitasnya di rumah dalam bentuk video atau foto. Orang-orang yang melihatnya pun diharapkan bisa terinspirasi.

Agar lebih menarik, IndiHome menyediakan hadiah mingguan berupa smart-TV dan 5 hadiah utama berupa trip perjalanan luar dan dalam negeri bagi 5 pemenang di akhir program.

Sebagai informasi, IndiHome merupakan layanan digital menggunakan teknologi fiber optik yang menawarkan layanan triple play. Mulai dari internet rumah (fixed broadband internet), telepon rumah (fixed phone) dan TV interaktif.

IndiHome juga menawarkan layanan dual play yang terdiri dari internet rumah dan telepon rumah atau internet rumah dan TV interaktif. Sejak awal kehadirannya, IndiHome terus berkembang dan meningkatkan kualitas di segala aspek, baik infrastruktur, layanan maupun konten.

Saat ini IndiHome menawarkan 220 channel premium berkualitas High Definition (HD) dan Standard Definition (SD) dan terus bertambah. Fakta ini menjadikan IndiHome sebagai operator Pay TV dengan jumlah channel terlengkap dan HD terbanyak.

Terkini Lainnya
Dukung Digitalisasi Indonesia, Telkom Gandeng Microsoft Perkuat Kemitraan Strategis
Dukung Digitalisasi Indonesia, Telkom Gandeng Microsoft Perkuat Kemitraan Strategis
Telkom
Dukung Rekrutmen Bersama BUMN, Telkom Buka Lowker 250 Posisi
Dukung Rekrutmen Bersama BUMN, Telkom Buka Lowker 250 Posisi
Telkom
Peduli Pengembangan UMKM, Telkom Hadirkan Virtual Expo di Gernas BBI Sumbar
Peduli Pengembangan UMKM, Telkom Hadirkan Virtual Expo di Gernas BBI Sumbar
Telkom
Digitalisasi Indonesia Dorong Produktivitas hingga 120 Miliar Dollar AS pada 2025, Telkom Siapkan Infrastruktur
Digitalisasi Indonesia Dorong Produktivitas hingga 120 Miliar Dollar AS pada 2025, Telkom Siapkan Infrastruktur
Telkom
Telkom Raih Sejumlah Penghargaan dari Kementerian BUMN dalam Ajang BCOMMS 2022
Telkom Raih Sejumlah Penghargaan dari Kementerian BUMN dalam Ajang BCOMMS 2022
Telkom
Jelang MotoGP Mandalika, Telkom Uji Coba Kualitas Layanan di Lombok
Jelang MotoGP Mandalika, Telkom Uji Coba Kualitas Layanan di Lombok
Telkom
Akselerasi Transformasi Digital Indonesia, Telkom Luncurkan Leap
Akselerasi Transformasi Digital Indonesia, Telkom Luncurkan Leap
Telkom
Wujudkan Kedaulatan Digital, Telkomgroup Siap Dukung IKN Nusantara Menjadi Smart City
Wujudkan Kedaulatan Digital, Telkomgroup Siap Dukung IKN Nusantara Menjadi Smart City
Telkom
Tingkatkan Kualitas Broadband, Telkom Ikut Bangun Kabel Laut dari Asia Tenggara hingga Eropa
Tingkatkan Kualitas Broadband, Telkom Ikut Bangun Kabel Laut dari Asia Tenggara hingga Eropa
Telkom
Akselerasi Ekonomi Digital, Telkom Dukung UMK Lokal
Akselerasi Ekonomi Digital, Telkom Dukung UMK Lokal
Telkom
Dorong Talenta Digital Indonesia, Leap-Telkom Digital Luncurkan Program Beasiswa Pijar Camp
Dorong Talenta Digital Indonesia, Leap-Telkom Digital Luncurkan Program Beasiswa Pijar Camp
Telkom
 ITDRI Festival 2021 Jadi Wadah Digital Talent Telkom Pamerkan Karya dan Berkolaborasi
ITDRI Festival 2021 Jadi Wadah Digital Talent Telkom Pamerkan Karya dan Berkolaborasi
Telkom
Perkuat Kapasitas IT SDM Polri, Telkom Gelar Pelatihan
Perkuat Kapasitas IT SDM Polri, Telkom Gelar Pelatihan "Internetworking" Bersertifikasi
Telkom
SEA Today Sukses Tayangkan HUT RI, Dirut Telkom: Persembahan TelkomGroup untuk Membangun Indonesia
SEA Today Sukses Tayangkan HUT RI, Dirut Telkom: Persembahan TelkomGroup untuk Membangun Indonesia
Telkom
Melalui Startup Nium, TelkomGroup Harap Keamanan Transaksi Keuangan Perusahaan Indonesia Terjamin
Melalui Startup Nium, TelkomGroup Harap Keamanan Transaksi Keuangan Perusahaan Indonesia Terjamin
Telkom
Bagikan artikel ini melalui
Oke