PGN Raih BUMN Performance Excellence Award 2017

Kompas.com - 07/11/2017, 13:30 WIB
M Latief

Penulis

PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGN) menerima BUMN Performance Excellence Award 2017 dari Kementerian BUMN. Penghargaan itu diterima langsung oleh Direktur Umum dan SDM PGN Desima E. Siahaan pada puncak Penganugerahan Penilaian Kinerja BUMN berbasis Kriteria Penilaian Kinerja Unggul (KPKU) di Kantor Pusat PT BNI (Persero) Tbk Lantai 25, di Jakarta, Senin (6/11/2017).Dok PGN PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGN) menerima BUMN Performance Excellence Award 2017 dari Kementerian BUMN. Penghargaan itu diterima langsung oleh Direktur Umum dan SDM PGN Desima E. Siahaan pada puncak Penganugerahan Penilaian Kinerja BUMN berbasis Kriteria Penilaian Kinerja Unggul (KPKU) di Kantor Pusat PT BNI (Persero) Tbk Lantai 25, di Jakarta, Senin (6/11/2017).

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Perusahaan Gas Negara (Persero)Tbk ( PGN) kembali menerima BUMN Performance Excellence Award 2017. Penghargaan tersebut mengantar PGN sebagai satu dari sebelas perusahaan pelat merah yang masuk dalam kategori Emerging Industry Leader.

Penghargaan dari Kementerian BUMN itu diterima langsung oleh Direktur Umum dan SDM PGN Desima E. Siahaan pada puncak Penganugerahan Penilaian Kinerja BUMN berbasis Kriteria Penilaian Kinerja Unggul (KPKU) di Kantor Pusat PT BNI (Persero) Tbk Lantai 25, di Jakarta, Senin (6/11/2017).

Desima mengatakan, membangun kinerja yang ekselen merupakan suatu keharusan bagi suatu perusahaan dalam pencapaian kinerja keuangan dan non-keuangan. PGN sendiri telah menerapkan pedoman KPKU sejak 2012 lalu.

"Kami akan terus berkomitmen dan konsisten menerapkan KPKU dalam pengukuran kinerja perusahaan untuk meningkatkan daya saing PGN dan mempertahankan performa kinerja perusahaan agar tetap optimal," ujar Desima.

Pencapaian tersebut merupakan hasil asesmen maturitas KPKU periode 2015/2016 yang dilakukan dari kuartal IV-2016 sampai kuartal I-2017.

"Ada 7 kategori yang menjadi fokus dari penilaian KPKU" ujar Desima.

Tujuh kategori tersebut meliputi Kepemimpinan, Strategi, Pelanggan, Pengukuran analisis dan manajemen pengetahuan, Tenaga kerja, Operasi dan kategori hasil usaha/result. Berdasarkan kriteria tersebut PGN meraih skor 621 yang masuk dalam rentang skor 576-675 untuk kategori Emerging Industry Leader.

PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGN) menerima BUMN Performance Excellence Award 2017 dari Kementerian BUMN. Penghargaan itu diterima langsung oleh Direktur Umum dan SDM PGN Desima E. Siahaan pada puncak Penganugerahan Penilaian Kinerja BUMN berbasis Kriteria Penilaian Kinerja Unggul (KPKU) di Kantor Pusat PT BNI (Persero) Tbk Lantai 25, di Jakarta, Senin (6/11/2017).Dok PGN PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGN) menerima BUMN Performance Excellence Award 2017 dari Kementerian BUMN. Penghargaan itu diterima langsung oleh Direktur Umum dan SDM PGN Desima E. Siahaan pada puncak Penganugerahan Penilaian Kinerja BUMN berbasis Kriteria Penilaian Kinerja Unggul (KPKU) di Kantor Pusat PT BNI (Persero) Tbk Lantai 25, di Jakarta, Senin (6/11/2017).
Penerapan KPKU sendiri dilatarbelakangi oleh tuntutan kepada BUMN untuk mampu meningkatkan daya saing sekaligus siap menghadapi era pasar bebas Masyarakat Ekonomi ASEAN.

Dengan berpedoman pada KPKU, lanjut Desima, BUMN dapat membangun apresiasi kinerja standar untuk semua perusahaan BUMN sebagai perangkat pemacu daya saing internal yang sehat

"Dengan adanya KPKU sebagai pedoman dan alat ukur, maka BUMN diharapkan dapat merancang keunggulan kinerja organisasi, mendiagnosa sistem manajemen kinerja secara keseluruhan, mengidentifikasi kelemahan dan kekuatan organisasi, serta menilai upaya perbaikan kinerja," kata Desima.

Selain itu, tercapainya target efektivitas Kementerian BUMN dalam menumbuhkan value pada setiap perusahaan BUMN sehingga berdampak pada perekonomian nasional dan meningkatkan kualitas layanan publik.

Acara penganugerahan tersebut sedianya akan dihadiri oleh Menteri BUMN Rini Soemarno. Namun kehadirannya diwakilkan oleh Staf Khusus Kementerian BUMN Sahala Lumban Gaol dan Deputi Bidang Usaha Konstruksi Sarana dan Prasarana Perhubungan Kementerian BUMN Ahmad Bambang.

Terkini Lainnya
Mudik Gratis 2025, PGN Berangkatkan 1.267 Pemudik dengan 27 Bus
Mudik Gratis 2025, PGN Berangkatkan 1.267 Pemudik dengan 27 Bus
PGN
GasKita Kian Diminati, PGN Raih Penghargaan Branding Bergengsi
GasKita Kian Diminati, PGN Raih Penghargaan Branding Bergengsi
PGN
Bersama BSB City, PGN Dukung Pengembangan Real Estate Hijau dan Modern di Kota Semarang
Bersama BSB City, PGN Dukung Pengembangan Real Estate Hijau dan Modern di Kota Semarang
PGN
PGN Rutin Sosialisasi Keamanan Penggunaan Jargas Selama Nataru 2024
PGN Rutin Sosialisasi Keamanan Penggunaan Jargas Selama Nataru 2024
PGN
PGN Siap Jaga Penyaluran Gas Bumi 853 BBTUD Selama Nataru 2024/2025
PGN Siap Jaga Penyaluran Gas Bumi 853 BBTUD Selama Nataru 2024/2025
PGN
Perkuat Peran Gas Bumi di Masa Transisi Energi, PGN Sabet 7 Penghargaan BPH Migas 2024
Perkuat Peran Gas Bumi di Masa Transisi Energi, PGN Sabet 7 Penghargaan BPH Migas 2024
PGN
Dukung Pencapaian NZE, PGN Pasang Converter Kit BBG di 67 Taksi Online
Dukung Pencapaian NZE, PGN Pasang Converter Kit BBG di 67 Taksi Online
PGN
Lewat Satgas Nataru 2024, PGN Pastikan Keandalan Penyaluran Gas ke Lebih dari 815.000 Pelanggan
Lewat Satgas Nataru 2024, PGN Pastikan Keandalan Penyaluran Gas ke Lebih dari 815.000 Pelanggan
PGN
PGN LNG Indonesia Gabung Proyek Pengembangan Gasifikasi Papua Utara
PGN LNG Indonesia Gabung Proyek Pengembangan Gasifikasi Papua Utara
PGN
PGN Teken PJB LNG dengan Pelanggan Industri di Kawasan Timur Indonesia
PGN Teken PJB LNG dengan Pelanggan Industri di Kawasan Timur Indonesia
PGN
Tingkatkan Kinerja Operasi, Berikut Langkah Subholding Gas Jaga Keandalan Pipa Minyak dan BBM
Tingkatkan Kinerja Operasi, Berikut Langkah Subholding Gas Jaga Keandalan Pipa Minyak dan BBM
PGN
Sejalan Asta Cita Prabowo-Gibran, Bisnis PGN Optimalkan Peran Gas Bumi dan Ekonomi Hijau
Sejalan Asta Cita Prabowo-Gibran, Bisnis PGN Optimalkan Peran Gas Bumi dan Ekonomi Hijau
PGN
Lebih Lengkap dan Mudah, PGN Upgrade Aplikasi PGN Mobile untuk Rumah Tangga dan UMKM
Lebih Lengkap dan Mudah, PGN Upgrade Aplikasi PGN Mobile untuk Rumah Tangga dan UMKM
PGN
Jaga Penyaluran Gas Bumi Aman dan Selamat, PGN Raih Penghargaan Subroto Award 2024
Jaga Penyaluran Gas Bumi Aman dan Selamat, PGN Raih Penghargaan Subroto Award 2024
PGN
Capai Lebih dari 500 Juta Jam Kerja Aman, PGN Raih 18 Penghargaan Keselamatan Migas 2024
Capai Lebih dari 500 Juta Jam Kerja Aman, PGN Raih 18 Penghargaan Keselamatan Migas 2024
PGN
Bagikan artikel ini melalui
Oke