Serius Transisi Energi, Pertamina Gandeng KNOC dan ExxonMobil Kembangkan CCS

Kompas.com - 15/05/2024, 21:28 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

Pertamina membangun kerja sama strategis dengan Korea National Oil Corporation (KNOC) dan ExxonMobil untuk mengembangkan carbon capture and storage (CCS).  Kerja sama itu ditandatangani dalam Framework Agreement yang dilaksanakan di ajang The 48th Indonesia Petroleum Association (IPA) Convention and Exhibition pada Rabu (15/5/2024).DOK. Humas Pertamina Pertamina membangun kerja sama strategis dengan Korea National Oil Corporation (KNOC) dan ExxonMobil untuk mengembangkan carbon capture and storage (CCS). Kerja sama itu ditandatangani dalam Framework Agreement yang dilaksanakan di ajang The 48th Indonesia Petroleum Association (IPA) Convention and Exhibition pada Rabu (15/5/2024).

KOMPAS.com - Sejalan dengan komitmen untuk menjalankan program penurunan karbon, Pertamina membangun kerja sama strategis dengan Korea National Oil Corporation (KNOC) dan ExxonMobil.

Kerja sama itu dilakukan untuk mengembangkan carbon capture and storage (CCS) lintas batas antara Indonesia dan Korea Selatan (Korsel). 

Ketiga pihak tersebut pun menandatangani Framework Agreement yang dilaksanakan di ajang The 48th Indonesia Petroleum Association (IPA) Convention and Exhibition pada Rabu (15/5/2024).

Perjanjian tersebut ditandatangani Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati, President and CEO KNOC Dong Sub Kim serta President ExxonMobil Low Carbon Solutions Asia Pacific Irtiza Sayyed.

Milestone tersebut disaksikan Acting Deputy Chief of Mission Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS) Jason Rebholz, Perwakilan Kedutaan Besar Korsel Director Energy Technologies Division, Ministry of Trade, Industry and Energy Hong Sukyong, dan Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia Jodi Mahardi.

Baca juga: Pengembangan Hub Carbon Capture and Storage, Pertamina Hulu Energi Gandeng ExxonMobil

Melalui kerja sama itu, ketiga pihak akan melaksanakan cooperative framework untuk memperluas kolaborasi trans-boundary value chain CCS serta memetakan potensi kolaborasi, transfer teknologi, transport, dan lokasi storage CO2. 

Kerja sama itu diharapkan dapat mendukung pengembangan proyek CCS, baik di Indonesia maupun di Korsel.

Nicke menyatakan, kerja sama strategis itu menjadi bukti keseriusan Pertamina untuk mendorong inisiatif program CCS dan penurunan karbon di Indonesia.

Dalam hal ini, Pertamina mengembangkan potensi untuk menyimpan CO2 domestik dan internasional di wilayah kerja Pertamina.

“Kerja sama dengan KNOC dan ExxonMobil menjadi bukti keseriusan Pertamina untuk mengakselerasi transisi energi dan program penurunan karbon di Indonesia dengan berkolaborasi dengan partner internasional,” ujarnya alam siaran pers. 

Baca juga: Di IPA 2024, Dirut Pertamina Beberkan Strategi Jaga Ketahanan Energi dan Kelestarian Lingkungan

Nicke mengatakan, kerja sama itu bertujuan mengembangkan penyimpanan karbon yang memiliki potensi penyimpanan karbon sangat besar di wilayah Asia Tenggara. 

Sementara itu, Irtiza menyampaikan, kolaborasi tersebut dilakukan untuk percepatan program pengurangan emisi.

“Bersama dengan Pertamina, KNOC, dan dukungan Pemerintah Indonesia, kami terus mendorong program penurunan emisi juga untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di Indonesia dan seluruh kawasan,” ungkapnya.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission (NZE) 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs). 

Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan environmental, social, and governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.

Baca juga: Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Terkini Lainnya
Pelita Air dan Elnuas Berkolaborasi Sediakan Layanan Penerbangan Korporasi
Pelita Air dan Elnuas Berkolaborasi Sediakan Layanan Penerbangan Korporasi
Pertamina
Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Berkelanjutan, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN
Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Berkelanjutan, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN
Pertamina
Catatkan Kinerja Terbaik Sepanjang Sejarah, PertaLife Insurance Bukukan Premi hingga Rp 1,25 Triliun
Catatkan Kinerja Terbaik Sepanjang Sejarah, PertaLife Insurance Bukukan Premi hingga Rp 1,25 Triliun
Pertamina
Pemain Bintang Dunia Jordan Thompson Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro
Pemain Bintang Dunia Jordan Thompson Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro
Pertamina
Pertamina, Hyundai, dan Pemprov Jabar Bangun Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung
Pertamina, Hyundai, dan Pemprov Jabar Bangun Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung
Pertamina
Peringati Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060
Peringati Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060
Pertamina
Satgas RAFI 2025 Usai, PGN Sukses Layani Gas Bumi ke 818.000 Pelanggan Tanpa Gangguan
Satgas RAFI 2025 Usai, PGN Sukses Layani Gas Bumi ke 818.000 Pelanggan Tanpa Gangguan
Pertamina
Pengguna MyPertamina Meningkat Selama Masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025
Pengguna MyPertamina Meningkat Selama Masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025
Pertamina
Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima
Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima
Pertamina
Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pertamina
Pecahkan Rekor, Pebalap Nasional Antusias Ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pecahkan Rekor, Pebalap Nasional Antusias Ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pertamina
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Ciptakan Multiplier Effect bagi UMKM dan Masyarakat
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Ciptakan Multiplier Effect bagi UMKM dan Masyarakat
Pertamina
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Komitmen Pertamina Dukung Pembalap Muda Berprestasi
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Komitmen Pertamina Dukung Pembalap Muda Berprestasi
Pertamina
Lewat Program Sahabat Istimewa Pertamina, PHE Wujudkan Asa dan Mimpi Anak-anak Disabilitas
Lewat Program Sahabat Istimewa Pertamina, PHE Wujudkan Asa dan Mimpi Anak-anak Disabilitas
Pertamina
Pertamina Berikan Beasiswa untuk Dorong Akses Pendidikan Local Hero
Pertamina Berikan Beasiswa untuk Dorong Akses Pendidikan Local Hero
Pertamina
Bagikan artikel ini melalui
Oke