Kejar Target NZE 2060, Pertamina Dukung Gerakan Penanaman 100.000 Pohon

Kompas.com - 23/02/2024, 16:56 WIB
Nethania Simanjuntak,
A P Sari

Tim Redaksi

PT Pertamina berpartisipasi pada Gerakan Penanaman 100.000 Bibit Pohon untuk mewujudkan keberlanjutan lingkungan.Dok. Pertamina PT Pertamina berpartisipasi pada Gerakan Penanaman 100.000 Bibit Pohon untuk mewujudkan keberlanjutan lingkungan.

KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero) berpartisipasi dalam acara " Gerakan Penanaman 100.000 Bibit Pohon" yang diinisiasi oleh Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Melalui kegiatan ini, Pertamina berperan aktif mewujudkan keberlanjutan lingkungan untuk mencapai target Net Zero Emission (NZE) 2060.

Penanaman 8.621 bibit pohon itu di sejumlah lokasi strategis, salah satunya di kawasan Thamrin-Sudirman saat agenda car free day (CFD), Minggu (18/2/2024).

Ada pula agenda penghijauan di kawasan Ancol serta penanaman pohon di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Daerah Khusus Ibu Kota (DKI) Jakarta.

Baca juga: Profil Siti Zahra Aghnia, Istri Komandan TKN Fanta Prabowo-Gibran yang Jabat Komisaris Pertamina Patra Niaga

Tak hanya itu, Pertamina juga aktif berkolaborasi dengan para influencer serta komunitas penggerak lingkungan untuk menanamkan kesadaran pada masyarakat mengenai pentingnya menjaga kelestarian alam dan lingkungan.

Vice President (VP) Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso menyatakan bahwa upaya tersebut sejalan dengan tujuan dari Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), utamanya poin 13 mengenai penanganan perubahan iklim, serta poin 15 tentang ekosistem daratan.

"Kegiatan ini sekaligus menjadi bagian dari Hari Pers Nasional. Kami menjalankan komitmen dalam program penanaman pohon sebagai bagian dari tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) Pertamina. Kami berharap, bibit pohon yang didistribusikan bisa tumbuh subur dan dapat mengurangi emisi di Kota Jakarta," jelas Fadjar dalam siaran persnya, Jumat (23/2/2024).

Baca juga: KPK Selidiki Akuisisi Perusahaan Minyak Perancis M&P oleh PT Pertamina

Sebagai tambahan informasi, Manager Corporate Social Responsibility (CSR) Pertamina Dian Hapsari Firasati menjelaskan, saat ini Pertamina juga memiliki Hutan Pertamina, yakni program yang bertujuan mempercepat pencapaian target NZE dan mengurangi emisi karbon di Indonesia.

“Saat ini, telah tertanam lebih dari enam juta pohon yang tersebar di Hutan Pertamina di seluruh Indonesia. Secara total, luas Hutan Pertamina sudah mencapai 629 hektar (ha), termasuk 433 ha tanaman mangrove dan 196 ha pohon daratan," ujar Hapsari.

Selain berdampak bagi lingkungan, Hapsari berharap, program penghijauan yang dilakukan Pertamina bisa memberi kontribusi ekonomi yang signifikan bagi 4.783 penerima manfaat.

"Manfaat ekonomi, berupa kegiatan perdagangan hasil hutan serta komersialisasi tempat wisata dengan pendapatan kelompok mencapai rata-rata Rp 1,8 miliar per tahun," sebutnya.

Baca juga: Cara Daftar Beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2024 bagi Mahasiswa

Terkini Lainnya
Dukung Pengembangan UMKM Daerah, Karya Nyata Fest Vol 6 Pekanbaru Cetak Rekor 30.000 Pengunjung
Dukung Pengembangan UMKM Daerah, Karya Nyata Fest Vol 6 Pekanbaru Cetak Rekor 30.000 Pengunjung
Pertamina
Dorong Kelestarian Ekosistem Laut, Pertamina Patra Niaga Raih Penghargaan Kepatuhan KKPRL dari Kementerian KP
Dorong Kelestarian Ekosistem Laut, Pertamina Patra Niaga Raih Penghargaan Kepatuhan KKPRL dari Kementerian KP
Pertamina
Berdayakan UMKM Lokal, Menteri BUMN Resmikan Rumah BUMN di Pekanbaru
Berdayakan UMKM Lokal, Menteri BUMN Resmikan Rumah BUMN di Pekanbaru
Pertamina
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2
Pertamina
Konsumsi Avtur Naik 10 Persen Selama Ramadhan dan Idul Fitri 2024
Konsumsi Avtur Naik 10 Persen Selama Ramadhan dan Idul Fitri 2024
Pertamina
Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Paparkan Upaya Pemerataan Energi Indonesia
Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Paparkan Upaya Pemerataan Energi Indonesia
Pertamina
Pertamina dan Polri Jalin Kerja Sama dalam Publikasi untuk Edukasi Masyarakat
Pertamina dan Polri Jalin Kerja Sama dalam Publikasi untuk Edukasi Masyarakat
Pertamina
Bersama Pertamax Turbo, Sean Gelael Juarai FIA WEC 2024
Bersama Pertamax Turbo, Sean Gelael Juarai FIA WEC 2024
Pertamina
Dirut Pertamina Paparkan Bisnis Terintegrasi yang Berkelanjutan di Hannover Messe 2024
Dirut Pertamina Paparkan Bisnis Terintegrasi yang Berkelanjutan di Hannover Messe 2024
Pertamina
Peringati Hari Kartini, Pelita Air Persembahkan
Peringati Hari Kartini, Pelita Air Persembahkan "Kartini Flight"
Pertamina
Sukses Layani Jutaan Pemudik, Satgas Rafi Pertamina 2024 Resmi Ditutup
Sukses Layani Jutaan Pemudik, Satgas Rafi Pertamina 2024 Resmi Ditutup
Pertamina
Berikan Pelayanan “Top”, Serambi MyPertamina Jadi Favorit para Pemudik
Berikan Pelayanan “Top”, Serambi MyPertamina Jadi Favorit para Pemudik
Pertamina
Cek Ketersediaan LPG 3 Kg, Direksi Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok LPG Cukup Selama Lebaran
Cek Ketersediaan LPG 3 Kg, Direksi Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok LPG Cukup Selama Lebaran
Pertamina
Di Houston, AS, Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda untuk Penuhi Energi Nasional
Di Houston, AS, Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda untuk Penuhi Energi Nasional
Pertamina
Pertamina dan Kemendag Lakukan Penyegelan 3 Dispenser SPBU di Karawang
Pertamina dan Kemendag Lakukan Penyegelan 3 Dispenser SPBU di Karawang
Pertamina
Bagikan artikel ini melalui
Oke