Presiden Jokowi Dukung Pertamina Kembangkan Potensi Bisnis di Kenya

Kompas.com - 21/08/2023, 20:51 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) saat tiba di State House, Kenya, Senin (21/8/2023).DOK. Humas Pertamina Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) saat tiba di State House, Kenya, Senin (21/8/2023).

KOMPAS.com - Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) mendukung langkah PT Pertamina (Persero) dalam melakukan pengembangan dan peningkatan potensi bisnis di Kenya.

Hal tersebut disampaikannya Jokowi dalam pernyataan pers bersama dengan Presiden Kenya William Ruto di State House, Kenya, Senin (21/8/2023).

Adapun potensi bisnis yang dimaksud di bidang energi, khususnya pengembangan panas bumi atau geothermal dan sektor lain, termasuk juga energi baru terbarukan (EBT).

Presiden Jokowi bahkan meminta dukungan Pemerintah Kenya agar kerja sama tersebut bisa segera terealisasi.

Baca juga: Mengenal KTT BRICS Afrika Selatan yang Akan Dihadiri Presiden Jokowi

“Indonesia ingin tingkatkan investasi di Kenya terutama di sektor energi. Untuk itu, saya minta dukungan Kenya agar investasi Pertamina dengan Geothermal Development Company senilai 1,5 miliar dollar Amerika Serikat (AS) dan dengan Guma Group dapat segera terealisasi dan diperluas di bidang EBT,” katanya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (21/8/2023).

Selain itu, lanjut Jokowi, juga diperlukan pembentukan Bilateral Investment Treaty antar kedua negara.

Sementara itu, Direktur Utama (Dirut) Pertamina Nicke Widyawati mengatakan, pihaknya membuka segala peluang untuk bekerja sama dengan berbagai pihak.

Khusus di Kenya, kata dia, Pertamina telah menandatangani nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) di bidang geothermal dan penjajakan kerja sama strategis di sektor upstream hingga downstream.

Baca juga: Jokowi Dukung Rencana Investasi Pertamina di Kenya Sebesar Rp 23 Triliun

“Kerja sama antara Pertamina dengan mitra di Kenya menunjukkan komitmen semangat hubungan Asia-Afrika sebagai bagian dari spirit Konferensi Asia-Afrika 1955. Kerja sama di bidang energi merupakan salah satu kerja sama utama hasil dari kunjungan Bapak Presiden Jokowi ke Kenya,” ucap Nicke yang juga mengikuti kunjungan Presiden Jokowi di Kenya

Lebih lanjut, Nicke mengatakan, Kenya merupakan negara dengan potensi energi yang besar, baik dari sektor hulu hingga sektor geothermal.

“Ini merupakan langkah awal bagi Pertamina untuk masuk ke Kenya untuk mengembangkan potensi bisnis yang bisa bermanfaat tentunya bagi kedua belah pihak,” ucapnya.

 

Terkini Lainnya
Dukung Kebijakan Pemerintah, Pertamina Patra Niaga Berikan Harga Khusus Avtur Nataru di 19 Bandara
Dukung Kebijakan Pemerintah, Pertamina Patra Niaga Berikan Harga Khusus Avtur Nataru di 19 Bandara
Pertamina
Dukung Pertamina Eco RunFest 2024, PertaLife Insurance Berikan Proteksi Asuransi untuk Pelari
Dukung Pertamina Eco RunFest 2024, PertaLife Insurance Berikan Proteksi Asuransi untuk Pelari
Pertamina
Hasil Uji Lab Lemigas Sebut Kualitas Pertamax Penuhi Spesifikasi Dirjen Migas
Hasil Uji Lab Lemigas Sebut Kualitas Pertamax Penuhi Spesifikasi Dirjen Migas
Pertamina
Kembangkan Startup, Pertamina Pertemukan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024 dengan Investor
Kembangkan Startup, Pertamina Pertemukan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024 dengan Investor
Pertamina
Bersama LAPI ITB, Pertamina Patra Niaga Lakukan Investigasi Kualitas Pertamax
Bersama LAPI ITB, Pertamina Patra Niaga Lakukan Investigasi Kualitas Pertamax
Pertamina
Mendag Budi dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau Penyegelan SPBU di Sleman
Mendag Budi dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau Penyegelan SPBU di Sleman
Pertamina
Pertamina Eco RunFest 2024 Berikan Dampak pada Lingkungan, Kemanusiaan, dan Ekonomi
Pertamina Eco RunFest 2024 Berikan Dampak pada Lingkungan, Kemanusiaan, dan Ekonomi
Pertamina
Pertamina Eco RunFest 2024, Carbon Neutral Event untuk Kurangi Emisi dan Kampanye Sustainable Living
Pertamina Eco RunFest 2024, Carbon Neutral Event untuk Kurangi Emisi dan Kampanye Sustainable Living
Pertamina
Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024
Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024
Pertamina
Berdampak Sosial, Pertamina Eco RunFest 2024 Salurkan Donasi Kemanusiaan untuk Palestina
Berdampak Sosial, Pertamina Eco RunFest 2024 Salurkan Donasi Kemanusiaan untuk Palestina
Pertamina
Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar
Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar
Pertamina
Siap-siap, Pertamina Eco RunFest 2024 Digelar Besok!
Siap-siap, Pertamina Eco RunFest 2024 Digelar Besok!
Pertamina
Informasi Jadwal dan Fasilitas Peserta Lari
Informasi Jadwal dan Fasilitas Peserta Lari "Pertamina Eco RunFest 2024"
Pertamina
Desa Energi Berdikari Hadir di Indramayu untuk Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi
Desa Energi Berdikari Hadir di Indramayu untuk Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi
Pertamina
Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah di Karawang
Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah di Karawang
Pertamina
Bagikan artikel ini melalui
Oke