KOMPAS.com - Corporate Secretary PT Jasa Raharja (Persero) Harwan Muldidarmawan menerima penghargaan sebagai The Best Corporate Secretary and Communication Category Insurance Company dengan level Platinum (Very Excellent).
Penghargaan tersebut diterima Harwan dalam ajang Indonesia Corporate Secretary and Communication Award (ICCA) 2023 yang diselenggarakan Economic Review di RA Suite Hotel Jakarta, Jumat (19/5/2023).
Harwan mengatakan, penghargaan tersebut merupakan bentuk komitmen Jasa Raharja dalam menjaga citra positif perusahaan, menjalin hubungan kuat dengan pemangku kepentingan, serta memberikan komunikasi yang efektif kepada seluruh stakeholder.
Sebagai komitmen lebih lanjut, kata dia, Jasa Raharja akan terus berupaya mengoptimalkan komunikasi, baik melalui pemberitaan maupun mengglorifikasikan value perusahaan.
Baca juga: Survei VIDA: 88 Persen Perusahaan di Indonesia Membutuhkan Identitas Digital
Menurut Harwan, komunikasi merupakan hal penting. Terlebih, Jasa Raharja adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bertugas untuk memberikan perlindungan dasar atas risiko kecelakaan lalu lintas.
“(Dengan mengoptimalkan komunikasi), masyarakat lebih paham dan mudah untuk mengajukan santunan apabila mengalami musibah kecelakaan lalu lintas,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis (25/5/2023).
Lebih lanjut, Harwan mengatakan, penghargaan dalam ajang ICCA 2023 adalah hasil kerja keras seluruh jajarannya, termasuk para dewan direksi Jasa Raharja.
Baca juga: Jasa Raharja Beri Santunan Rp 50 Juta untuk Keluarga Korban Meninggal Kecelakaan Bus di Tegal
Ia berharap, apresiasi tersebut dapat menjadi pelecut semangat insan Jasa Raharja untuk terus memberikan pelayanan dan komunikasi yang baik guna menjaga citra positif perusahaan.
“Tentunya, kami juga berterima kasih kepada pihak penyelenggara atas penghargaan yang kami terima. Ini akan menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan komunikasi, sebagaimana komitmen perusahaan," imbuh Harwan.