Pertamina Raih 12 Penghargaan Kehumasan, Wujud Komitmen Informasi Publik Berkelanjutan

Kompas.com - 12/10/2024, 11:49 WIB
Aditya Mulyawan

Penulis

Perwira Pertamina mewakili Manajemen Menerima Penghargaan Kehumasan, Ajang AHI 2024, Sabtu (11/10/2024)Dok. Pertamina Perwira Pertamina mewakili Manajemen Menerima Penghargaan Kehumasan, Ajang AHI 2024, Sabtu (11/10/2024)

KOMPAS.com – PT Pertamina (Persero) terus menunjukkan komitmennya dalam keterbukaan informasi publik secara berkelanjutan. Inovasi yang dilakukan Pertamina dalam bidang komunikasi publik menjadikan perseroan semakin dipercaya, baik di tingkat nasional maupun global.

Pertamina memanfaatkan berbagai kanal komunikasi, termasuk media sosial, media cetak, seperti Energia, dan layanan informasi publik melalui Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi ( PPID) Pertamina.

Berkat inovasi tersebut, Pertamina Group berhasil meraih 12 penghargaan kehumasan pada ajang The 6th Anugerah Humas Indonesia ( AHI) Awards 2024.

Penghargaan tersebut meliputi predikat Gold hingga Bronze untuk berbagai kategori, seperti kanal digital Media Sosial Instagram @ pertamina dan @nicke_widyawati, majalah cetak internal Energia, serta program kehumasan "SportArtCular – Energizing Your Goals".

Pertamina juga dinobatkan sebagai PPID Utama Terbaik dalam Inovasi Penyajian Informasi Publik untuk Disabilitas.

Penghargaan itu tidak hanya diraih oleh Pertamina pusat, tetapi juga oleh subholding, anak perusahaan, dan afiliasinya, seperti PT Kilang Pertamina Internasional, PT Pertamina Gas, PT Pertamina Hulu Indonesia, PT Pertamina EP Lirik, dan PT Perta Life Insurance.

Penghargaan Kehumasan Pertamina, Anugerah Humas Indonesia (AHI) 2024Dok. Pertamina Penghargaan Kehumasan Pertamina, Anugerah Humas Indonesia (AHI) 2024

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fadjar Djoko Santoso menyatakan bahwa Pertamina sebagai BUMN memiliki komitmen tinggi dalam menyampaikan informasi publik dengan prinsip transparansi dan akuntabilitas.

“Pertamina berkomitmen memenuhi kebutuhan energi seluruh Indonesia, sekaligus menyediakan informasi publik yang terbuka dan mudah diakses. Ini adalah bagian dari dukungan kami terhadap profesionalisme Humas untuk Indonesia Emas,” ujar Fadjar dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Sabtu (12/10/2024).

Penilaian dalam Anugerah Humas Indonesia 2024 dilakukan oleh dewan juri yang terdiri dari pakar humas, pakar komunikasi publik, jurnalis senior, akademisi, dan pakar branding. Mereka menilai ratusan korporasi, kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah yang ikut serta dalam kompetisi tersebut.

Sebagai pemimpin dalam transisi energi, Pertamina juga berkomitmen mendukung target Net Zero Emission 2060 melalui berbagai program yang berkontribusi langsung pada pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs).

Seluruh upaya itu sejalan dengan penerapan prinsip Environmental, Social and Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.

Terkini Lainnya
Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
Pertamina
Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja bagi Perempuan dan Warga Binaan
Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja bagi Perempuan dan Warga Binaan
Pertamina
Pelita Air dan Elnuas Berkolaborasi Sediakan Layanan Penerbangan Korporasi
Pelita Air dan Elnuas Berkolaborasi Sediakan Layanan Penerbangan Korporasi
Pertamina
Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Berkelanjutan, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN
Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Berkelanjutan, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN
Pertamina
Catatkan Kinerja Terbaik Sepanjang Sejarah, PertaLife Insurance Bukukan Premi hingga Rp 1,25 Triliun
Catatkan Kinerja Terbaik Sepanjang Sejarah, PertaLife Insurance Bukukan Premi hingga Rp 1,25 Triliun
Pertamina
Pemain Bintang Dunia Jordan Thompson Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro
Pemain Bintang Dunia Jordan Thompson Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro
Pertamina
Pertamina, Hyundai, dan Pemprov Jabar Bangun Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung
Pertamina, Hyundai, dan Pemprov Jabar Bangun Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung
Pertamina
Peringati Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060
Peringati Hari Hutan Sedunia, Pertamina Perkuat Program Hutan Lestari untuk NZE 2060
Pertamina
Satgas RAFI 2025 Usai, PGN Sukses Layani Gas Bumi ke 818.000 Pelanggan Tanpa Gangguan
Satgas RAFI 2025 Usai, PGN Sukses Layani Gas Bumi ke 818.000 Pelanggan Tanpa Gangguan
Pertamina
Pengguna MyPertamina Meningkat Selama Masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025
Pengguna MyPertamina Meningkat Selama Masa Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025
Pertamina
Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima
Pertamina Sukses Laksanakan Satgas Ramadhan dan Idul Fitri 2025, Pasokan Energi Aman dan Layanan Prima
Pertamina
Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pertamina
Pecahkan Rekor, Pebalap Nasional Antusias Ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pecahkan Rekor, Pebalap Nasional Antusias Ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama
Pertamina
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Ciptakan Multiplier Effect bagi UMKM dan Masyarakat
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Ciptakan Multiplier Effect bagi UMKM dan Masyarakat
Pertamina
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Komitmen Pertamina Dukung Pembalap Muda Berprestasi
Pertamina Mandalika Racing Series 2025, Komitmen Pertamina Dukung Pembalap Muda Berprestasi
Pertamina
Bagikan artikel ini melalui
Oke