Perluas Pasar Avtur Secara Global, Pertamina Patra Niaga Jalin Kerja Sama dengan ENOC

Kompas.com - 20/11/2023, 18:57 WIB
F Azzahra,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Pertamina Patra Niaga resmi jalankan kerja sama bahan bakar pesawat terbang dengan ENOC.DOK. Pertamina Pertamina Patra Niaga resmi jalankan kerja sama bahan bakar pesawat terbang dengan ENOC.

KOMPAS.com - Saat ini, PT Pertamina Patra Niaga memberikan pelayanan kebutuhan bahan bakar penerbangan atau avtur di 128 lokasi yang tersebar di 47 negara di dunia.

Untuk itu, Pertamina Patra Niaga bekerja sama secara strategis dengan Emirates National Oil Company (ENOC), perusahaan energi asal Uni Emirates Arab (UAE) yang bergerak di bidang layanan bahan bakar penerbangan.

Kerja sama ini diawali dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) oleh Direktur Utama (Dirut) Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan bersama Managing Director ENOC Commercial and International Sales Burhan Al Hashemi dalam Dubai Airshow 2023 di Al Maktoum International Airport, Dubai, UEA, Kamis (16/11/2023).

Riva mengatakan, penandatanganan MoU ini dilakukan guna mengeksplorasi dan menguji potensi kerja sama di bidang operasi maupun komersil. Hal ini untuk mendukung ekspansi pasar dalam penyediaan, distribusi, dan pemasaran bahan bakar pesawat udara secara global.

"Kedua belah pihak telah mengidentifikasi potensi kolaborasi, yang diantaranya melalui kerja sama investasi, operasional, supply, storage, dan distribusi produk bahan bakar penerbangan di bandara internasional," ujar Riva.

"Selain itu, kerja sama ini dilakukan untuk memperkuat kerja sama yang sudah dijalankan Pertamina Patra Niaga dengan ENOC dalam menyediakan bahan bakar pesawat udara melalui skema conco delco atau contracting company dan delivery company," tambah Riva dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (20/11/2023).

Baca juga: Semen Indonesia Gandeng Pertamina Lubricants untuk Tingkatkan TKDN

Riva menjelaskan, kedua belah pihak turut menjajaki upaya pengurangan emisi karbon di industri penerbangan dengan membuka peluang pengembangan sustainable aviation fuel (SAF) atau bioavtur maupun low carbon aviation fuel (LCAF) yang berpotensi di pasar domestik maupun global.

Ia mengatakan, Pertamina Patra Niaga dan ENOC memiliki tujuan yang sama, yakni untuk memajukan industri aviasi secara global dan terus berinovasi untuk mengurangi emisi karbon.

Oleh karena itu, kata Riva, kolaborasi ini berkomitmen untuk menyediakan layanan terbaik bagi konsumen dan terus memprioritaskan aspek keselamatan dan kualitas produk yang sesuai dengan standar internasional.

"Hal ini sejalan dengan visi kami, yakni to be a world class aviation fuel provider and marketer with a global network," jelas Riva.

Pertamina Patra Niaga resmi jalankan kerja sama bahan bakar pesawat terbang dengan ENOC.DOK. Pertamina Pertamina Patra Niaga resmi jalankan kerja sama bahan bakar pesawat terbang dengan ENOC.
Group Chief Executive Officer (CEO) ENOC Saif Humaid Al Falasi menyambut baik kerja sama pihaknya dengan Pertamina Patra Niaga. Penandatanganan MoU ini adalah kemitraan kedua ENOC dengan Pertamina Patra Niaga yang dilakukan berturut-turut.

"Hal ini memperkuat hubungan kedua belah pihak dalam memberikan pelayanan di industri aviasi, sesuai dengan misi kami untuk mengembangkan kemitraan ekonomi secara global. MoU ini akan memperluas kehadiran dan komitmen kami secara global dalam memposisikan UAE di sektor aviasi," ujar Saif.

Baca juga: Dukung Pembangunan Industri Berkelanjutan, Pertamina Patra Niaga Gelar Business Forum 2023

Dalam kesempatan tersebut, hadir pula Direktur ENOC Aviation (ENOC Group) Farid Al Bastaki, Vice President (VP) Aviation Fuel Business Pertamina Patra Niaga Yosep Iswandi, Asisten Deputi Delimitasi Zona Maritim dan Kawasan Perbatasan Indonesia, dan Menteri Koordinasi Maritim dan Investasi Republik Indonesia (RI) Sora Lokita.

Untuk informasi seputar produk dan layanan bisnis aviasi Pertamina dapat diakses pada halaman https://onesolution.pertamina.com/ atau Call Center 135.

Terkini Lainnya
Desa Energi Berdikari Hadir di Indramayu untuk Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi
Desa Energi Berdikari Hadir di Indramayu untuk Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi
Pertamina
Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah di Karawang
Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah di Karawang
Pertamina
Berikan Dampak ke Masyarakat, 53 UMKM Akan Hadir di Pertamina Eco RunFest 2024
Berikan Dampak ke Masyarakat, 53 UMKM Akan Hadir di Pertamina Eco RunFest 2024
Pertamina
Pertamina Eco RunFest 2024 Akan Dimeriahkan LANY dan 14 Musisi Kebanggaan Tanah Air
Pertamina Eco RunFest 2024 Akan Dimeriahkan LANY dan 14 Musisi Kebanggaan Tanah Air
Pertamina
Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Cek Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Cek Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
Pertamina
Pertamina Sebut Pengembangan CCS/CCUS Berkontribusi Signifikan dalam Pengurangan Emisi di Indonesia
Pertamina Sebut Pengembangan CCS/CCUS Berkontribusi Signifikan dalam Pengurangan Emisi di Indonesia
Pertamina
Pertamina Dorong Kolaborasi Nasional dan Internasional Turunkan Emisi Metana di Indonesia
Pertamina Dorong Kolaborasi Nasional dan Internasional Turunkan Emisi Metana di Indonesia
Pertamina
Resmi Ditutup, Pertamina Goes To Campus di Universitas Mulawarman Kampanyekan Isu Ketahanan Energi
Resmi Ditutup, Pertamina Goes To Campus di Universitas Mulawarman Kampanyekan Isu Ketahanan Energi
Pertamina
Desa Energi Berdikari Tampil di COP 29, Pertamina Berkomitmen Jaga Kelestarian Lingkungan di Masyarakat
Desa Energi Berdikari Tampil di COP 29, Pertamina Berkomitmen Jaga Kelestarian Lingkungan di Masyarakat
Pertamina
Pertamina Eco RunFest 2024, Ajang Lari untuk Lingkungan, Masyarakat, dan UMKM
Pertamina Eco RunFest 2024, Ajang Lari untuk Lingkungan, Masyarakat, dan UMKM
Pertamina
Pertamina Jadikan Biofuel sebagai Salah Satu Kunci Akselerasi Transisi Energi
Pertamina Jadikan Biofuel sebagai Salah Satu Kunci Akselerasi Transisi Energi
Pertamina
Akselerasi Transisi Energi, Pertamina Fokus Tingkatkan Kapasitas Pembangkit Panas Bumi
Akselerasi Transisi Energi, Pertamina Fokus Tingkatkan Kapasitas Pembangkit Panas Bumi
Pertamina
Pertamina Manfaatkan Proyek Carbon Market untuk Kejar Target NZE
Pertamina Manfaatkan Proyek Carbon Market untuk Kejar Target NZE
Pertamina
Puncak Pertamina Goes to Campus 2024 Bakal Digelar di Universitas Mulawarman
Puncak Pertamina Goes to Campus 2024 Bakal Digelar di Universitas Mulawarman
Pertamina
Percepat Transisi Energi Berkelanjutan, Pertamina Perkuat Bisnis Rendah Karbon
Percepat Transisi Energi Berkelanjutan, Pertamina Perkuat Bisnis Rendah Karbon
Pertamina
Bagikan artikel ini melalui
Oke